PANARAGAN (Lampungpro.co): Pembangunan bersumber Dana Desa (DD) Tahun Anggaran (TA) 2020 di Tiyuh Tirta Makmur, Kecamatan Tulangbawang Tengah, Kabupaten Tulangbawang Barat belum rampung hingga 2021. Menurut Ketua Badan Permusyawaratan Tiyuh (BPT) Tirta Makmur, Miswanto, pihaknya sudah melayangkan surat teguran beberapa kali ke Kepala Tiyuh.
Pihaknya mendesak agar bangunan pembangunan jalan usaha tani di Suku 5 dan balai pertemuan Tiyuh Tirta Makmur segera diselesaikan. "Namun tetap saja tidak diselesaikan sampai sekarang. Bahkan di 2021 ini kami pun sudah melayangkan surat teguran lagi agar jalan dan bangunan tersebut segera diselesaikan," kata Miswanto, Senin (8/2/2021).
Dia menjelaskan pembukaan jalan usaha tani sepanjang 1 km itu menelan DD Rp93 juta. Sedangkan untuk balai tiyuh Rp219,9 juta.
"Menurut penjelasan dari Kepala Tiyuh, bangunan jalan tersebut belum selesai karena faktor alam. Infonya pihak rekanan terkendala menurunkan alat berat ke lokasi. Sedangkan pembangunan balai tiyuh itu tinggal pengecatan" kata Miswanto. (SAYUTI/PRO1)
Berikan Komentar
Bang Amiruddin Sormin namaya. Dari situlah, awal perkenalan kami,...
23893
Polinela
472
Advetorial
519
472
12-Nov-2025
519
12-Nov-2025
Universitas Lampung
Universitas Malahayati
Politeknik Negeri Lampung
IIB Darmajaya
Universitas Teknokrat Indonesia
Umitra Lampung
RSUDAM Provinsi Lampung
TDM Honda Lampung
Bank Lampung
DPRD Provinsi Lampung
DPRD Kota Bandar Lampung
DPRD Kota Metro
Pemrov Lampung
Pemkot Bandar Lampung
Pemkab Lampung Selatan
Pemkab Pesisir Barat
Pemkab Pesawaran
Pemkab Lampung Tengah
Pemkot Kota Metro
Pemkab Mesuji
Pemkab Tulangbawang Barat
Suaradotcom
Klikpositif
Siberindo
Goindonesia