LAMPUNG SELATAN (Lampungpro.co) : Dukungan luar biasa dari masyarakat terus mengalir kepada pasangan Calon Bupati-Wakil Bupati (Cabub-Cawabub) nomor urut 2, Radityo Egi Pratama-Syaiful Anwar. Berbagai elemen masyarakat, seperti tokoh agama, tokoh pemuda, hingga kelompok relawan, semua menunjukkan antusiasme dalam mendukung visi dan misi mereka.
Menurut Egi, partisipasi aktif masyarakat adalah kekuatan yang membuat dirinya semakin bersemangat membawa perubahan di Lampung Selatan. Dukungan dari masyarkat, kata dia, sperti energi yang semakin memantapkan tekadnya untuk membawa kemajuan bagi Lampung Selatan.
“Kami sangat berterima kasih kepada seluruh lapisan masyarakat, relawan, dan simpatisan yang telah memberikan dukungan luar biasa,” ujar Egi, Kamis (7/11/2024).
Bagi Egi, dukungan masyarakat ini bukan hanya menjadi bukti kepercayaan, tetapi juga energi yang menggerakkan mereka untuk bekerja lebih keras. Pasangan Egi-Syaiful tidak ingin mengecewakan masyarkat yang telah mendukungnya.
“Hingga hari ini, kami merasakan derasnya semangat dan partisipasi masyarakat Lampung Selatan dalam mendukung cita-cita besar kita semua,” tambahnya.
Egi berkomitmen akan melibatkan peran masyarakat untuk setiap kebijakan yang dia ambil nantinya saat jadi Bupati Lampung Selatan. Ia percaya bahwa kolaborasi dan keterlibatan semua pihak akan membawa Lampung Selatan ke arah yang lebih baik.
Egi menegaskan bahwa setiap langkah yang mereka ambil adalah langkah bersama masyarakat. “Kami yakin, bersama rakyat, perubahan besar ini akan menjadi kenyataan, dan Lampung Selatan akan menjadi daerah yang kita banggakan,” tandasnya. (***)
Berikan Komentar
Sebagai salah satu warga Bandar Lampung yang jadi korban...
3982
Tulang Bawang
2333
Lampung Selatan
1386
Lampung Tengah
1064
Universitas Lampung
Universitas Malahayati
Politeknik Negeri Lampung
IIB Darmajaya
Universitas Teknokrat Indonesia
Umitra Lampung
RSUDAM Provinsi Lampung
TDM Honda Lampung
Bank Lampung
DPRD Provinsi Lampung
DPRD Kota Bandar Lampung
DPRD Kota Metro
Pemrov Lampung
Pemkot Bandar Lampung
Pemkab Lampung Selatan
Pemkab Pesisir Barat
Pemkab Pesawaran
Pemkab Lampung Tengah
Pemkot Kota Metro
Pemkab Mesuji
Pemkab Tulangbawang Barat
Suaradotcom
Klikpositif
Siberindo
Goindonesia