PESAWARAN (Lampungpro.co) : Wakil Ketua I Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Lampung Elly Wahyuni melaksanakan Sosialisasi Pembinaan Ideologi Pancasila dan Wawasan Kebangsaan (PIP & WK) kepada para konstituennya di Desa Wiyono, Kecamatan Gedong Tataan, Kabupaten Pesawaran, Sabtu (29/1/2022). Hal tersebut dilaksankan dalam menjaga dan merawat keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI), yang diamahkan kepada seluruh anggota DPRD Provinsi Lampung untuk turun ke masing-masing Daerah Pemilihan (Dapil).
Dalam sambutannya, Ketua PIRA Lampung tersebut mengajak seluruh elemen masyarakat, khususnya Ibu-ibu UMKM yang hadir untuk terus memperkuat persatuan dan menjaga keutuhan NKRI. Menjaga kedaulatan dan keutuhan NKRI adalah tugas kita bersama. Pemerintah dan seluruh elemen masyarakat mesti bersama-sama saling memperkuat persatuan dan kesatuan, ucap Elly sapaan akrabnya.
Lanjut Elly, salah satu upaya dalam menjaga kedaulatan dan keutuhan NKRI adalah dengan terus menerapkan Nilai-nilai Pancasila dalam kehidupan sehari-hari. Sangat penting untuk menerapkan Nilai-nilai Pancasila dalam kehidupan sehari-hari kita. Ini juga menjadi upaya kita dalam merawat serta menjaga keberlangsungan Pancasila sebagai ideologi bangsa, ujarnya. (***)
Berikan Komentar
Dukungan dan legacy yang besar, juga mengandung makna tanggung...
27958
Bandar Lampung
3673
Advetorial
3619
213
28-Apr-2025
196
28-Apr-2025
237
28-Apr-2025
Universitas Lampung
Universitas Malahayati
Politeknik Negeri Lampung
IIB Darmajaya
Universitas Teknokrat Indonesia
Umitra Lampung
RSUDAM Provinsi Lampung
TDM Honda Lampung
Bank Lampung
DPRD Provinsi Lampung
DPRD Kota Bandar Lampung
DPRD Kota Metro
Pemrov Lampung
Pemkot Bandar Lampung
Pemkab Lampung Selatan
Pemkab Pesisir Barat
Pemkab Pesawaran
Pemkab Lampung Tengah
Pemkot Kota Metro
Pemkab Mesuji
Pemkab Tulangbawang Barat
Suaradotcom
Klikpositif
Siberindo
Goindonesia