Geser ke atas
News Ekbis Sosok Halal Pelesir Olahraga Nasional Daerah Otomotif

Kanal

Forum RPJMD dan Musrenbang RKPD, Bupati Tulang Bawang Barat Sampaikan ini Target Pembangunan 2026
Lampungpro.co, 15-Mar-2025

Amiruddin Sormin 328

Share

Penandatanganan naskah RPJMD 2026 Pemerintah Kabupaten Tulang Bawang Barat. DISKOMINFO

6. Indek Pembangunan Manusia mengalami kenaikan 0,66 poin, tahun 2023 sebesar 69,38 naik menjadi 70,04 pada tahun 2024.

7. Rasio Gini mengalami kenaikan pada tahun 2023 sebesar 0,274 naik menjadi 0,297 pada tahun 2024.

Berdasarkan capaian tersebut di atas, Bupati Novriwan menyebutkan, target Indikator Makro Pembangunan Kabupaten Tubaba tahun 2026 yakni Pertumbuhan Ekonomi sebesar 4,6 - 4,95 %, inflasi sebesar 2,5% 1, PDRB perkapita pertahun mencapai Rp. 54,21 56,21 juta, tingkat Pengangguran Terbuka sebesar 3,62%, tingkat Kemiskinan sebesar 6,70 - 7,20%, Indek Pembangunan Manusia (IPM) mencapai 71,46, Indeks Gini berada di angka 0,219- 0,269 dan Kemantapan Jalan sebesar 63,55%. “Mari bersama kita saling sinergi dan berkolaborasi menyatukan langkah bersama dalam mewujudkan masyarakat yang sejahtera, merata, kreatif, inovatif dan daerah yang maju sesuai visi Tubaba 2025-2029,” tutupnya.

Di tempat yang sama, Kepala Bappeda Provinsi Lampung, Elvira Umihanni, saat menyampaikan Berbagai Gubernur Lampung melalui Zoom Meeting mengatakan, RPJMD Provinsi Lampung Tahun 2025-2029 merupakan tahap pertama pada pelaksanaan RPJPD yaitu berada pada tahapan penguatan fondasi transpormasi. Selain itu pembangunan Provinsi Lampung lima tahun kedepan merupakan bentuk dukungan untuk implementasi RPJMN tahun 2025-2029 terutama pencapaian Asta Cita.

“Sinergi program pemerintah pusat, provinsi dan kabupaten/kota sangat penting untuk mencapai tujuan pembangunan nasional, seperti Program Makan Bergizi Gratis, Pembangunan 3 Juta Rumah, Pemeriksaan Kesehatan Gratis dan lain sebagainya,” tutupnya.

Turut hadir pada kegiatan tersebut Jajaran Forkopimda, Wakil Bupati Tubaba Nadirsyah, Pj Sekda Tubaba, Ketua TP PKK dan Wakil Ketua TP PKK Tubaba, Kepala BPS, Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama dan Pejabat Administrator serta Camat se-Kabupaten Tubaba. (***)

Editor Amiruddin Sormin Laporan: Sayuti

Berikan Komentar

Kopi Pahit

Artikel Lainnya
Lampung Dipimpin Mirza-Jihan: Selamat Bertugas, "Mulai dari...

Dukungan dan legacy yang besar, juga mengandung makna tanggung...

6771


Copyright ©2024 lampungproco. All rights reserved