DEPOK (Lampungpro.co): Aparat kepolisian Resor Metro Depok masih terus melakukan pengembangan kasus penemuan puluhan kilogram ganja saat bencana banjir. Tersangka diduga kuat melakukan secara bersama sama dalam penjualan puluhan kilogram ganja tersebut.
"Menurut pengakuan tersangka, barang awalnya ada 53 kilogram, tapi yang kami temukan hanya 51 kilogram, 2 kilogram sudah berpindah tangan. Sedang dikembangkan," kata Kapolres Metro Depok, Kombes Azis Andriansyah, Sabtu (4/1/2020) kemarin.
Terkait cara perolehan barang haram tersebut, kata Azis, tersangka berkomunikasi dengan salah seorang narapidana di Lapas Cipinang dan menerima barang tersebut langsung dari Pulau Sumatera. "Akan kami telusuri (sumber barang) setidaknya akan kita sampaikan ke satuan regu atas (Polda Metro Jaya) untuk dikoordinasikan lebih dalam lagi untuk kasusnya," ucap Azis.
Sebelumnya, warga Gang Bungur, Kelurahan Pasir Putih, Kecamatan Sawangan dikagetkan dengan penemuan puluhan kilogram ganja saat sedang membersihkan sisa bekas banjir, Kamis 2 Januari 2020.
Berikan Komentar
Kalau pupuk dan BBM distribusinya bisa tertutup, harusnya Elpiji...
268
Bandar Lampung
11633
Bandar Lampung
2458
Universitas Lampung
Universitas Malahayati
Politeknik Negeri Lampung
IIB Darmajaya
Universitas Teknokrat Indonesia
Umitra Lampung
RSUDAM Provinsi Lampung
TDM Honda Lampung
Bank Lampung
DPRD Provinsi Lampung
DPRD Kota Bandar Lampung
DPRD Kota Metro
Pemrov Lampung
Pemkot Bandar Lampung
Pemkab Lampung Selatan
Pemkab Pesisir Barat
Pemkab Pesawaran
Pemkab Lampung Tengah
Pemkot Kota Metro
Pemkab Mesuji
Pemkab Tulangbawang Barat
Suaradotcom
Klikpositif
Siberindo
Goindonesia