Geser ke atas
News Ekbis Sosok Halal Pelesir Olahraga Nasional Daerah Otomotif

Kanal

GIPI Nilai Kebijakan Bebas Visa Sangat Tepat
Lampungpro.co, 03-Jan-2017

Lukman Hakim 953

Share

Sektor Pariwisata

Di GIPI tergabung semua unsur pelaku industri pariwisata Indonesia.Didien mengatakan semestinya yang perlu diawasi adalah ijin bekerja TKA (Tenaga Kerja Asing). Kalau ada pengguna bebas visa bekerja dan overstay, instansi terkait termasuk keimigrasian bisa mendeportasi mereka sesuai peraturan.

Saat ini wisatawan Tiongkok ke Indonesia meningkat dengan pesat, data menunjukkan pada tahun 2015 sebesar 1.1414.330 orang, pada tahun 2016 periode Januari hingga Oktober saja sudah mencapai 1.221.422 orang, tumbuh 24,12 %. Tidak hanya ke Indonesia, wisman Tiongkok ke Jepang, Singapura dan negara-negara Asia lainnya juga meningkat drastis. Jumlah outbound wisman Tiongkok kini sekitar 130 juta, ini merupakan pasar yang besar.

Melihat sikap pemerintah, Didien sangat apresiasi terhadap Presiden Jokowi yang secara tegas akan menindak para penyebar isu banyaknya pekerja illegal masuk dari Tiongkok menggunakan fasilitas bebas visa.

Kebijakan BVK tentunya banyak membawa dampak positip bagi Indonesia, yang pertama akan menambah devisa negara. Dengan adanya warga asing yang berkunjung ke Indonesia dan kemudian mereka berwisata ke ratusan tempat wisata yang ada akan menambah pendapatan asli daerah dan juga pendapatan negara.

Dari sisi sektor usaha mikro dan UMKM akan mengalami pendapatan yang meningkat, para wisatawan berbelanja cinderamata ciri khas daerah dan membawanya ke negaranya. Hal ini berarti juga dapat menciptakan lapangan kerja bagi pemilik UMKM tersebut dan dapat mengurangi pengangguran.

Selain itu, sektor transportasi seperti kereta api, bus pariwisata, restauran dan perhotelan juga akan mengalami pendapatan yang meningkat. Pada ujungnya pertumbuhan ekonomi juga meningkat baik dalam skala daerah dan skala nasional, pada akhirnya mensejahterahkan masyarakat Indonesia. (*)

Berikan Komentar

Kopi Pahit

Artikel Lainnya
Eva Dwiana Lanjut, Banjir Bandar Lampung Bakal...

Sebagai salah satu warga Bandar Lampung yang jadi korban...

4148


Copyright ©2024 lampungproco. All rights reserved