SIMPANG PEMATANG (Lampungpro.com): Gubernur Lampung Muhammad Ridho Ficardo mengatakan Majelis Ulama Indonesia (MUI) berperan vital dan strategis mengantarkan Provinsi Lampung di bidang religius dan sosial kemasyarakatan. Ridho menilai program MUI selama ini banyak bersinergi dengan pemerintah daerah.
"Sebagai organisasi yang dilahirkan para Ulama, dan para cendikiawan muslim, MUI khususnya di Mesuji ini, diharapkan dapat mendorong terciptanya kehidupan bermasyarakat yang tentram dan damai," ujar Ridho saat menghadiri pelantikan MUI se-Kabupaten Mesuji, sekaligus tablig akbar dalam rangka Isra Mikraj bersama MUI dan Muslimat NU Mesuji, di TPA Mamba'ul Hikmah, Simpang Pematang, Mesuji, Selasa (11/4/2017).
Berkat dukungan itu, kata Ridho, semakin banyak program pembangunan yang berhasil dilaksanakan untuk kesejahteraan rakyat Provinsi Lampung. "MUI sebagai organisasi besar harus profesional dan memberikan pembelajaran nyata terkait komunikasi massa, untuk mewujudkan kebersamaan dan dekat dengan umat, sebab ulama sangat dinanti fatwanya," kata Ridho.
Dalam kesempatan tersebut Gubernur Ridho Ficardo memberikan bantuan kepada pemerintah Kabupaten Mesuji berupa tiga bus Trans Lampung, bingkisan, dan buku kepada 13 santri Mamba'ul Hikma yang khatam Alquran. Bupati Mesuji,Khamami, yang turut hadir dalam kegiatan tersebut berterima kasih kepada pengurus MUI se-Kabupaten Mesuji yang selesai masa tugasnya. (PRO1)
Berikan Komentar
Sebagai salah satu warga Bandar Lampung yang jadi korban...
4132
Universitas Lampung
Universitas Malahayati
Politeknik Negeri Lampung
IIB Darmajaya
Universitas Teknokrat Indonesia
Umitra Lampung
RSUDAM Provinsi Lampung
TDM Honda Lampung
Bank Lampung
DPRD Provinsi Lampung
DPRD Kota Bandar Lampung
DPRD Kota Metro
Pemrov Lampung
Pemkot Bandar Lampung
Pemkab Lampung Selatan
Pemkab Pesisir Barat
Pemkab Pesawaran
Pemkab Lampung Tengah
Pemkot Kota Metro
Pemkab Mesuji
Pemkab Tulangbawang Barat
Suaradotcom
Klikpositif
Siberindo
Goindonesia