KALIANDA (Lampungpro.co): Wakil Menteri Dalam Negeri (Wamendagri) RI, Bima Arya, mengapresiasi terhadap capaian awal Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lampung Selatan di bawah kepemimpinan Bupati dan Wakil Bupati, Radityo Egi Pratama dan M. Syaiful Anwar.
Bima Arya mengatakan, sejumlah janji kampanye Bupati Egi yang disampaikan sekitar delapan bulan lalu, saat ini mulai menunjukkan hasil.
Ada pun janji tersebut, seperti perbaikan infrastruktur, peningkatan layanan administrasi kependudukan, hingga pembenahan fasilitas pendidikan, sebagai langkah konkret yang kini telah berjalan.
"Saya melihat tiga hal yang dijanjikan Egi dan Syaiful sudah mulai terlihat, di mana jalan-jalan diperbaiki, layanan Dukcapil juga makin mudah, karena sudah tersebar di kecamatan, bahkan sekolah-sekolah mulai diperbaiki," kata Bima Arya saat menghadiri gelaran Lamsel Fest 2025 peringatan HUT ke-69 Lampung Selatan di Kalianda, Sabtu (15/11/2025) malam.
Wamendagri mengaku datang lebih awal dari agenda resmi, yakni pawai budaya esok hari, karena ingin melihat langsung animo masyarakat terhadap festival tersebut.
Menurutnya, visi menjadikan Lampung Selatan sebagai gerbang Sumatera dan pusat pariwisata, perlahan mulai terlihat melalui penyelenggaraan Lamsel Fest yang berlangsung selama beberapa hari.
"Kalau Lamsel Fest ini dipersembahkan untuk warga Lampung Selatan, maka itu adalah mimpi dari Bupati yan mulai terwujud. Lampung Selatan dikenal oleh luar dan warga menikmati daerahnya dengan bangga," ujar Bima Arya.
Bima Arya juga mendoakan agar jajaran pemerintah daerah tetap solid mendorong pembangunan, termasuk Ketua TP PKK yang juga Utusan Khusus Presiden Bidang Pariwisata, Zita Anjani, serta seluruh perangkat daerah hingga tingkat desa.
Acara tersebut turut dihadiri Ketua TP PKK sekaligus UKP Bidang Pariwisata Zita Anjani, Wakil Bupati Lampung Selatan M. Syaiful Anwar beserta Wakil Ketua TP PKK Reni Apriyani, Sekretaris Daerah, serta jajaran pejabat tinggi pratama Pemkab Lampung Selatan. (***)
Editor : Febri Arianto
Reportase : Hendra
Berikan Komentar
Honda
356
Kominfo Lampung
364
Kominfo Lampung
365
Bandar Lampung
731
232
16-Nov-2025
310
16-Nov-2025
Universitas Lampung
Universitas Malahayati
Politeknik Negeri Lampung
IIB Darmajaya
Universitas Teknokrat Indonesia
Umitra Lampung
RSUDAM Provinsi Lampung
TDM Honda Lampung
Bank Lampung
DPRD Provinsi Lampung
DPRD Kota Bandar Lampung
DPRD Kota Metro
Pemrov Lampung
Pemkot Bandar Lampung
Pemkab Lampung Selatan
Pemkab Pesisir Barat
Pemkab Pesawaran
Pemkab Lampung Tengah
Pemkot Kota Metro
Pemkab Mesuji
Pemkab Tulangbawang Barat
Suaradotcom
Klikpositif
Siberindo
Goindonesia