JAKARTA (Lampungpro.com): Ratusan siswa dari berbagai sekolah di Jakarta diundang Presiden Joko Widodo untuk merayakan Hari Buku Nasional Bersama Presiden di Jakarta, Rabu (17/5/2017). Presiden Jokowi mengemukakan hal itu setelah menyapa anak-anak yang beranjak maju untuk mendekatinya saat akan mendongengi mereka. "Siapa yang pernah mendengar dongeng Lutung Kasarung atau monyet yang tersesat? Ini cerita dongeng di Jawa Barat," kata Presiden kepada anak-anak di halaman tengah Istana Merdeka.
Sementara, Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (PMK) Puan Maharani, Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Muhadjir Effendy, dan Kepala Staf Kepresidenan Teten Masduki turut menemai Presiden Jokowi dalam acara Gemar Membaca yang dipandu Najwa Shihab itu.
Presiden Jokowi duduk lesehan bersama ratusan siswa di karpet, dan tampak akrab diselingi canda tawa saat Sang Tuan Rumah sesekali menyelipkan candaan dalam dongeng yang disampaikannya kepada anak-anak. Presiden Jokowi dalam acara yang dimeriahkan sulap itu pun mengajukan sejumlah pertanyaan kepada para siswa, dan berhadiah sepeda. "Jadi,� anak-anak kalau mengejar cita-cita harus bekerja keras, rajin belajar, harus suka menolong teman," pesan Presiden. (*/ANT/PRO2)
Berikan Komentar
Sebagai salah satu warga Bandar Lampung yang jadi korban...
4138
Universitas Lampung
Universitas Malahayati
Politeknik Negeri Lampung
IIB Darmajaya
Universitas Teknokrat Indonesia
Umitra Lampung
RSUDAM Provinsi Lampung
TDM Honda Lampung
Bank Lampung
DPRD Provinsi Lampung
DPRD Kota Bandar Lampung
DPRD Kota Metro
Pemrov Lampung
Pemkot Bandar Lampung
Pemkab Lampung Selatan
Pemkab Pesisir Barat
Pemkab Pesawaran
Pemkab Lampung Tengah
Pemkot Kota Metro
Pemkab Mesuji
Pemkab Tulangbawang Barat
Suaradotcom
Klikpositif
Siberindo
Goindonesia