Geser ke atas
News Ekbis Sosok Halal Pelesir Olahraga Nasional Daerah Otomotif

Kanal

Hasil Survei Disway Pilgub Lampung 2024, Warga Tanggamus 79 Persen Pilih Paslon Gubernur Mirza - Jihan
Lampungpro.co, 01-Nov-2024

Febri 121

Share

Pasangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Lampung Mirza - Jihan | Lampungpro.co

BANDAR LAMPUNG (Lampungpro.co): Hasil survei Disway Research and Developmen menunjukkan, pasangan calon Gubernur dan Wakil Lampung nomor urut 2, Rahmat Mirzani Djausal dan Jihan Nurlela, memiliki elektabilitas tertinggi dibandingkan calon lainnya dalam Pemilihan Gubernur (Pilgub) Lampung 2024 di wilayah Tanggamus.

CEO Disway, Ardiansyah mengatakan, hasil survei yang dilakukan timnya menunjukkan pasangan Rahmat Mirzani Djausal dan Jihan Nurlela tingkat elektabilitasnya mencapai 79 persen dari 500 responden yang dipilih.

"Hasil survei kami di Pilgub Lampung di wilayah Tanggamus, publik Tanggamus yang akan memilih pasangan nomor 1 Miza - Jihan mencapai 79 persen," kata Ardiansyah dalam keterangannya, Jumat (1/11/2024).

Kemudian publik Tanggamus yang memilih pasangan calon nomor urut 1 Arinal Djunaidi dan Sutono meraih 17 persen. Sementara responden yang belum memutuskan ada 4 persen.

"Berdasarkan elektabilitas perkecamatan, pasangan Mirza - Jihan memiliki peta dukungan dihampir seluruh kecamatan di Tanggamus, dan Arinal - Sutono unggul satu kecamatan," ujar Ardiansyah.

Dengan hasil tersebut, Tim Disway Research and Developmen memprediksi pasangan Mirza - Jihan akan menang telak di Tanggamus pada Pilgub Lampung 2024.

Ardiansyah menyebut, survei tersebut menggunakan metode simple random sampling, dengan margin of error (MoE) hanya 3.00 persen pada tingkat kepercayaan 90 persen.

Pengambilan data survei dilaksanakan pada 21-27 Oktober 2024, dimana data populasi yang diambil dan data mata pilih Pemilu 2024 pada 20 kecamatan di Tanggamus sebesar 451.682 jiwa.

Populasi survei ini adalah warga negara Indonesia (WNI) di Tanggamus yang sudah mempunyai hak pilih berdasarkan peraturan yang berlaku, yaitu warga yang minimal berusia 17 tahun atau sudah menikah pada saat wawancara, dan bukan anggota TNI maupun Polri.

Sebaran survei hitungannya secara proporsional yang dibagi di 20 kecamatan, namun masing-masing kecamatan berbeda-beda, semakin banyak pemilih maka semakin banyak responden yang akan dipilih di kecamatan itu.

Hasil survei tersebut, dapat memberikan wawasan kepada pemilih di Lampung, mengenai tingkat popularitas dan elektabilitas pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Lampung 2024.

Metode pengumpulan data adalah responden terpilih diwawancara menggunakan kuesioner oleh pewawancara yang telah dilatih.

Quality control terhadap hasil wawancara dilakukan secara acak sebesar 30 persen dari total sampel melalui telepon dan melakukan spot check. (***)

Editor : Febri Arianto

Berikan Komentar

Kopi Pahit

Artikel Lainnya
Eva Dwiana Lanjut, Banjir Bandar Lampung Bakal...

Sebagai salah satu warga Bandar Lampung yang jadi korban...

3953


Copyright ©2024 lampungproco. All rights reserved