Geser ke atas
News Ekbis Sosok Halal Pelesir Olahraga Nasional Daerah Otomotif

Kanal

Hitung Cepat Akhir Rakata dan Kuadran di Lampung, Paslon Prabowo - Gibran Menang Telak 69 Persen Suara
Lampungpro.co, 15-Feb-2024

Febri 629

Share

Hitung Cepat Rakata Hasil Pilpres di Lampung | Lampungpro.co

BANDAR LAMPUNG (Lampungpro.co): Hitung cepat hasil Pilpres 2024 dari Lembaga Rakata dan Kuadran, pasangan calon Presiden dan Wakil Presiden RI nomor urut 02 Prabowo Subianto - Gibran Rakabuming Raka menang telak di 15 kabupaten/kota di Lampung.

Dari pantauan penghitungan cepat hingga Kamis (15/2/2024) dinihari yang dilaksanakan di Hotel Emersia, Bandar Lampung itu, terpantau data yang masuk ke Lembaga Rakata sudah mencapai 99,43 persen.

Jumlah tersebut diketahui dengan tingkat kepercayaan masyarakat mencapai 99 persen dan tingkat toleransi kesalahan hanya pada angka 1,50 persen saja.

Dalam hitung cepat Rakata, Prabowo - Gibran menang telak 69,91% suara dibandingkan dengan calon-calon lainnya.

Sementara untuk pasangan calon nomor urut 01 Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar di Lampung, tercatat meraih 15,88 persen suara.

Kemudian untuk pasangan nomor urut 03 Ganjar Pranowo dan Mahfud MD, tercatat meraih 14,51 persen suara di Lampung. Dari data yang dihimpun Lampungpro.co, Prabowo - Gibran menang telak di Lampung Utara dengan perolehan 75,62 persen suara.

Berikut rincian lengkap hasil hitung cepat Lembaga Rakata untuk Pemilihan Presiden dan Wakil Presiden 2024 di Lampung :

1. Bandar Lampung

Anies Baswedan - Muhaimin 30,24 persen
Prabowo - Gibran 58,82 persen
Ganjar - Mahfud 10,94 persen.

2. Lampung Selatan

Anies Baswedan - Muhaimin 14,79 persen
Prabowo - Gibran  68,49 persen
Ganjar - Mahfud 16,73 persen

3. Metro

Anies Baswedan - Muhaimin 24,09 persen
Prabowo - Gibran 64,43 persen
Ganjar - Mahfud 11,48 persen

4. Pesawaran

Anies Baswedan - Muhaimin 23,87 persen
Prabowo - Gibran 64,55 persen
Ganjar - Mahfud 11,58 persen

5. Pringsewu

Anies Baswedan - Muhaimin 16,73 persen
Prabowo - Gibran 66,68 persen
Ganjar - Mahfud 16,59 persen

6. Tanggamus

Anies Baswedan - Muhaimin 18,40 persen
Prabowo - Gibran 71,63 persen
Ganjar - Mahfud 9,97 persen

7. Lampung Barat

Anies Baswedan - Muhaimin 15,35 persen
Prabowo - Gibran 62,61 persen
Ganjar - Mahfud 22,03 persen

8. Pesisir Barat

Anies Baswedan - Muhaimin 19,01 persen
Prabowo - Gibran 61,76 persen
Ganjar - Mahfud 19,22 persen

9. Lampung Utara

Anies Baswedan - Muhaimin 15,87 persen
Prabowo - Gibran 75,62 persen
Ganjar - Mahfud 8,52 persen

10. Way Kanan

Anies Baswedan - Muhaimin 8,40 persen
Prabowo - Gibran 75,61 persen
Ganjar - Mahfud 15,99 persen

11. Tulang Bawang

Anies Baswedan - Muhaimin 10,71 persen
Prabowo - Gibran 74,06 persen
Ganjar - Mahfud 15,23 persen

12. Tulangbawang Barat

Anies Baswedan - Muhaimin: 10,07 persen
Prabowo - Gibran 73,69 persen
Ganjar - Mahfud 16,24 persen

13. Mesuji

Anies Baswedan - Muhaimin 8,63 persen
Prabowo - Gibran 72,95 persen
Ganjar - Mahfud 18,42 persen

14. Lampung Tengah

Anies Baswedan - Muhaimin 8,63 persen
Prabowo - Gibran 71,31 persen
Ganjar - Mahfud 16,62 persen

15. Lampung Timur

Anies Baswedan - Muhaimin 9,14 persen
Prabowo - Gibran 75,33 persen
Ganjar - Mahfud 15,53 persen

Sementara itu untuk Lembaga Kuadran, pasangan Prabowo - Gibran di Lampung juga menang telak dari para lawan-lawannya dengan presentase 65,93 persen.

Kemudian untuk pasangan Anies - Muhaimin tercatat meraih 15,89 persen suara, lalu untuk pasangan Ganjar - Mahfud meraih 14,58 persen suara.

Terpantau data yang masuk ke Lembaga Kuadran pada Kamis dinihari sudah mencapai 98,57 persen, dengan tingkat kepercayaan masyarakat mencapai 99 persen dan tingkat toleransi kesalahan hanya pada angka 1,50 persen saja.

Editor : Febri Arianto

Berikan Komentar

Kopi Pahit

Artikel Lainnya
Lampung Dipimpin Mirza-Jihan: Selamat Bertugas, "Mulai dari...

Dukungan dan legacy yang besar, juga mengandung makna tanggung...

24937


Copyright ©2024 lampungproco. All rights reserved