JAKARTA (Lampungpro.com): Dalam rangka Hari Ulang Tahun ke-72 Republik Indonesia, PLN berikan kado istimewa bagi pelanggan dan calon pelanggan seluruh Indonesia melalui promo Gebyar Kemerdekaan 2017. Promo berlaku mulai 8 Agustus 2017 sampai 21 September 2017. Selama 45 hari periode promosi, PLN berikan potongan 17 persen permohonan dan pembayaran biaya penyambungan pasang baru dengan daya 450 Volt Ampere (VA) hingga 197 kilo Volt Ampere (kVA).
Khusus calon pelanggan yang melakukan permohonan dan pembayaran tanggal 8 sampai 31 Agustus 2017 diberikan tambahan diskon 8 persen dari 17 persen diskon awal. "Melalui semangat kemerdekaan, PLN ingin penuhi kebutuhan listrik dengan biaya terjangkau dan mudah," kata Kepala Satuan Komunikasi Korporat PLN I Made Suprateka dalam rilis yang diterima Lampungpro.com, Selasa (8/8/2017).
Selain itu, PLN berikan harga khusus bagi pelanggan yang ingin mendapat penyambungan sementara pada 8 Agustus 2017 sampai 21 September 2017. Pelanggan hanya membayar Rp170.845 untuk mendapatkan sambungan listrik sementara. Pelanggan sudah mendapat daya listrik lebih dari 80 kilo Watt hour (kWh). "Selebihnya dapat diisi ulang," ujar I Made.
Untuk permintaan sambungan listrik sementara ini dibatasi hingga daya maksimum 5.500 VA. PLN memfasilitasi masyarakat yang ingin menggunakan listrik untuk perayaan kemerdekaan. "Kemeriahan kemerdekaan selalu diisi banyak kegiatan, seperti panggung hiburan atau gapura 17-an."
Pelanggan yang ingin menikmati promo Gebyar Kemerdekaan 2017 bisa langsung mendaftar ke Contact Center PLN 123. Dapat diakses melalui ponsel (Kode area +123). Bisa juga memalui telepon 123, email [email protected], twitter @pln_123, Facebook PLN 123, dan website www.pln.co.id. (ESYA/PRO2)
Berikan Komentar
Sebagai salah satu warga Bandar Lampung yang jadi korban...
4156
Universitas Lampung
Universitas Malahayati
Politeknik Negeri Lampung
IIB Darmajaya
Universitas Teknokrat Indonesia
Umitra Lampung
RSUDAM Provinsi Lampung
TDM Honda Lampung
Bank Lampung
DPRD Provinsi Lampung
DPRD Kota Bandar Lampung
DPRD Kota Metro
Pemrov Lampung
Pemkot Bandar Lampung
Pemkab Lampung Selatan
Pemkab Pesisir Barat
Pemkab Pesawaran
Pemkab Lampung Tengah
Pemkot Kota Metro
Pemkab Mesuji
Pemkab Tulangbawang Barat
Suaradotcom
Klikpositif
Siberindo
Goindonesia