BANDAR LAMPUNG (Lampungpro.com): Sejumlah ketua RT di Bandar Lampung mengaku senang dengan akan dibayarkannya insentif mereka pada Mei mendatang. Namun, umumnya ketua RT memahami kondisi keuangan daerah, kalaupun belum terbayarkan untuk bulan September-Desember 2016. Alhamdulillah. Tapi, saya waktu itu nyalon ketua RT untuk pengabdian dan bisa berbuat untuk masyarakat, kata Agung, Ketua RT 06, Gang Pisang, Sukajawa, Tanjungkarang Barat.
Menurut dia, sejak terpilih menjadi ketua RT, tidak pernah memikirkan insentif walau pun sudah dijanjikan Wali Kota Bandar Lampung Herman HN. Buktinya, kami tidak pernah menanyakan hal itu. Tapi, kalau akan dibayarkan Alhamdulillah, kata dia.
Hal senada dikatakan Suwito, Ketua RT 06, LK. II Kelurahan Sukamenanti, Kedaton. Menurut dia, ketika bisa membantu masyarakat dalam memenuhi kebutuhan administrasi kependudukan saja dia sudah senang. Insentif itu bentuk perhatian besar Wali Kota terhadap ketua RT, ketua Lingkungan, Bhabinsa, Bhabinkamtibmas. Ya kalau dikasih, disyukuri saja, kata dia.
Baik Agung maupun Suwito merupakan ketua RT yang dinilai warga sudah cukup banyak berbuat untuk masyarakat. Bahkan, ketika warga kesulitan mendapatkan air bersih, keduanya berjuang meminta bantuan pengusaha di Bandar Lampung dalam pengadaan sumur bor. Walau ketua RT, kerjanya kelihatan. Nggak mudah mencari pengusaha, dermawan, membangun sumur bor bernilai ratusan juta rupiah. Tapi, pak RT kami memperjuangkan hal itu demi masyarakat. Jadi, kalau diberi insentif sangat wajar, kata Andi, warga Sukamenanti.
Sebelumnya, Wali Kota Bandar Lampung Herman HN akan memenuhi janjinya. Di mana, Pemkot Bandar Lampung telah menyiapkan dana Rp10 miliar untuk pembayaran insentif Ketua RT tahun 2016 yang belum terbayarkan. Pembayaran akan dilakukan awal Mei 2017. Segera kami bayarkan. Tujuannya, agar Ketua RT lebih semangat dalam bekerja," kata Wali Kota Bandar Lampung Herman HN, Jumat (31/3/2017).
Dia mengatakan, dana insentif ini untuk pembayaran empat bulan di tahun 2016 yang pembayarannya tertunda. Herman juga mengatakan dalam waktu dekat pihaknya segera mengumpulkan Ketua RT. Menurut dia, Ketua RT juga diminta untuk membantu camat dan lurah dalam menarik tunggakan PBB, yang belum terbayarkan. "Saya minta RT membantu menarik tunggakan PBB. Dengan demikian, insentif RT bisa langsung dibayarkan," kata dia. (*/PRO2)
Berikan Komentar
Dukungan dan legacy yang besar, juga mengandung makna tanggung...
24314
Bandar Lampung
6334
Kominfo LamSel
5488
Lampung Tengah
3842
271
21-Apr-2025
181
21-Apr-2025
486
20-Apr-2025
Universitas Lampung
Universitas Malahayati
Politeknik Negeri Lampung
IIB Darmajaya
Universitas Teknokrat Indonesia
Umitra Lampung
RSUDAM Provinsi Lampung
TDM Honda Lampung
Bank Lampung
DPRD Provinsi Lampung
DPRD Kota Bandar Lampung
DPRD Kota Metro
Pemrov Lampung
Pemkot Bandar Lampung
Pemkab Lampung Selatan
Pemkab Pesisir Barat
Pemkab Pesawaran
Pemkab Lampung Tengah
Pemkot Kota Metro
Pemkab Mesuji
Pemkab Tulangbawang Barat
Suaradotcom
Klikpositif
Siberindo
Goindonesia