Geser ke atas
News Ekbis Sosok Halal Pelesir Olahraga Nasional Daerah Otomotif

Kanal

JPO Ramayana Tanjungkarang Dibakar Orang, Polisi Temukan Botol Isi Bahan Bakar
Lampungpro.co, 08-Apr-2022

Febri Arianto 1729

Share

Tim Inafis Polresta Bandar Lampung Saat Olah TKP Terbakarnya JPO Ramayana | Lampungpro.co

BANDAR LAMPUNG (Lampungpro.co): Tim Penyidik dan Inafis Polresta Bandar Lampung, mulai melakukan penyelidikan, terhadap jembatan penyeberangan orang (JPO) di Ramayana Tanjungkarang, Bandar Lampung diduga dibakar sejumlah orang. Dari hasil sementara, polisi menemukan sejumlah botol berisi bahan bakar minyak.

Kepala Satreskrim Polresta Bandar Lampung, Kompol Devi Sujana mengatakan, pihaknya sudah melakukan pengamanan dan olah kejadian perkara. Hal ini dilakukan, untuk mengambil sampel sisa-sisa kebakaran.

"Untuk sampel di lokasi, ditemukan ada jelaga butiran arang, jerigen kecil, dan beberapa botol isi minyak. Menurut keterangan saksi di lokasi kejadian, itu bekas pelumas batu akik," kata Kompol Devi Sujana kepada Lampungpro.co di lokasi kejadian, Jumat (8/4/2022).


Sejumlah Botol Isi Bahan Bakar Minyak Saat Ditemukan Inafis Polresta Bandar Lampung di Bawah JPO Ramayana

Dari beberapa sampel ditemukan, nantinya bisa menjadi petunjuk, apa penyebab kebakarannya. Namun untuk sementara ini, polisi masih melakukan penyelidikan mendalam, mencari saksi-saksi saat kejadian, dan mengecek CCTV sekitaran lokasi.

"Untuk dugaan bom molotov, saat ini kami masih mencari saksi yang melihat langsung. Kami cari saksi juga, yang menyampaikan ada pelemparan botol molotov di media sosial," ujar Devi Sujana.

Sebelumnya viral di media sosial, JPO dan Pos Penarikan Retribusi Parkir, di Jalan Raden Intan, Ramayana, Tanjungkarang, Bandar Lampung, dibakar sejumlah orang pada Kamis (7/4/2022) malam. Diduga, JPO dan pos tersebut dibakar karena dilempari molotov. (***)

Editor : Febri Arianto

Berikan Komentar

Kopi Pahit

Artikel Lainnya
Lampung Dipimpin Mirza-Jihan: Selamat Bertugas, "Mulai dari...

Dukungan dan legacy yang besar, juga mengandung makna tanggung...

22997


Copyright ©2024 lampungproco. All rights reserved