NATAR (Lampungpro.co): Sejak tiga bulan terakhir ada pemandangan berbeda di Masjid Agung, Ar-Rahman, Natar, Lampung Selatan. Biasanya, tiap habis salat Jumat, jamaah bubar.
Namun kini, setiap usai salat Jumat ada pembagian makanan bagi jamaah. Berbeda dengan masjid lain, yang hanya sebagian jamaah mendapat makanan, di masjid yang terletak di dekat flyover Jalan Lintas Sumatera Natar ini, semua jamaah dapat makanan.
"Setiap Jumat ada 400 hingga 500 paket makanan dibagikan. Semua makanan berasal dari sumbangan jamaah. Kapasitas masjid ini sekitar 600. Jadi, hampir semua jamaah mendapat makanan," kata Ketua Pengurus Masjid Agung Ar-Rahman Natar, H. Aliudin MS, kepada Lampungpro.co, Kamis (13/2/2020).
Pembagian makanan usai jumatan ini, menurut Aliudin, merupakan usulan jamaah yang terinspirasi pembagian makanan di sejumlah masjid di Bandar Lampung. "Ada beberapa jamaah datang ke saya, usul agar ada pembagian makanan, seperti di Bandar Lampung. Setelah kami rapatkan, beberapa pengurus berinisiatif menyumbang makanan, lalu banyak yang ikutan menyumbang," kata Aliudin.
Makanan yang dibagian beraneka rupa. Selain makanan berat berbahan nasi dan lauk pauk, ada juga makanan ringan, roti, kue, gorengan, hingga bubur. Sejumlah kardus minuman mineral pun menumpuk dan bebas diambil jamaah.
Selain itu, pengurus juga menyediakan kopi dan teh panas. Umumnya, jamaah memilih menyantap makanan di teras masjid. Pemandangan ini membuat, masjid yang biasanya mendadak sepi usai salat Jumat, tetap bertahan ramai hingga pukul 13.00, saat waktu istirahat para pegawai habis.
Menurut Aliudin, pihaknya membuka pintu selebar-lebarnya bagi warga yang ingin menyumbang makanan dan minuman. "Semua makanan harus habis pada saat itu juga. Kalau ada yang lebih akan kami bagikan ke warga sekitar," kata Aliudin. (PRO1)
Berikan Komentar
Dukungan dan legacy yang besar, juga mengandung makna tanggung...
16404
EKBIS
9058
Bandar Lampung
6372
195
04-Apr-2025
256
04-Apr-2025
368
04-Apr-2025
Universitas Lampung
Universitas Malahayati
Politeknik Negeri Lampung
IIB Darmajaya
Universitas Teknokrat Indonesia
Umitra Lampung
RSUDAM Provinsi Lampung
TDM Honda Lampung
Bank Lampung
DPRD Provinsi Lampung
DPRD Kota Bandar Lampung
DPRD Kota Metro
Pemrov Lampung
Pemkot Bandar Lampung
Pemkab Lampung Selatan
Pemkab Pesisir Barat
Pemkab Pesawaran
Pemkab Lampung Tengah
Pemkot Kota Metro
Pemkab Mesuji
Pemkab Tulangbawang Barat
Suaradotcom
Klikpositif
Siberindo
Goindonesia