BANDAR LAMPUNG (Lampungpro.co) : Rektor Universitas Teknokrat Indonesia (UTI) Dr. HM Nasrullah Yusuf, SE., MBA. menerima silaturahmi Komandan Kodim 0410/KBL Letkol (Arm) Tri Aryo Subagyo, M.Int, MM, DS. Komandan Kodim didampingi Kasdim Letkol (inf) Hendri Ginting dan Danramil Kedaton Mayor (Kav) Joko Subroto, Rabu (30/11/2022). Sementara itu, Rektor didampingi beberapa wakil rektor, di antaranya Dr. H Mahathir Muhamad, SE., MM., Najib Dwi Satria S.Kom. MT., dan Achmad Yudi Wahyudin, MPd.
Dalam pertemuan itu, Rektor menyampaikan beberapa hal pihaknya siap membantu peningkatan kemampuan berbahasa Inggris untuk para prajurit TNI. Rektor menambahkan, pihaknya juga menawarkan peningkatan kualitas anggota TNI pada penguasaan komputer.
Rektor menegaskan, pihaknya berkomitmen memberikan yang terbaik untuk para prajurit TNI. Rektor menuturkan, TNI adalah entitas negara yang lahir dari rahim rakyat. Oleh karena itu, semua elemen masyarakat wajib membantu TNI termasuk peningkatan kualitas para prajurit Sapta Marga ini.
Rektor menambahkan juga, pihaknya akan mengundang pihak TNI dalam konteks pelatihan upacara bendera dan kegiatan bela negara di kampus. Nasrullah menjelaskan, sejauh ini pihaknya menjalin kerja sama yang erat dengan TNI pada semua matra, baik darat, laut, dan udara.
Menurut Nasrullah, sejauh ini pihaknya juga menjalin kerja sama bakti sosial dengan TNI. Program ini diprioritaskan kepada warga tak mampu. Khusus selama dua tahun masa pandemi, diberikan kepada warga terdampak pandemi Covid-19.
Letkol (Arm) Tri Aryo Subagyo menambahkan, pihaknya mengucapkan terima kasih atas atensi Universitas Teknokrat Indonesia selama ini. Ia senang karena Teknokrat begitu terbuka untuk kemajuan TNI, khususnya para personel di Kodim 0410/KBL.
Ia berharap kerja sama dengan Teknokrat bisa ditingkatkan di masa yang akan datang. Ia juga berharap semua tawaran dari Rektor Teknokrat tadi bisa direalisasikan untuk peningkatan kapasitas anggota TNI. (***)
Sumber : Rilis Humas UTI
Berikan Komentar
Kawan, jangan lupakan jalan pulang: jalan rakyat yang dulu...
10527
BPJS Kesehatan
417
Kominfo Lampung
555
417
14-Jul-2025
555
14-Jul-2025
Universitas Lampung
Universitas Malahayati
Politeknik Negeri Lampung
IIB Darmajaya
Universitas Teknokrat Indonesia
Umitra Lampung
RSUDAM Provinsi Lampung
TDM Honda Lampung
Bank Lampung
DPRD Provinsi Lampung
DPRD Kota Bandar Lampung
DPRD Kota Metro
Pemrov Lampung
Pemkot Bandar Lampung
Pemkab Lampung Selatan
Pemkab Pesisir Barat
Pemkab Pesawaran
Pemkab Lampung Tengah
Pemkot Kota Metro
Pemkab Mesuji
Pemkab Tulangbawang Barat
Suaradotcom
Klikpositif
Siberindo
Goindonesia