Geser ke atas
News Ekbis Sosok Halal Pelesir Olahraga Nasional Daerah Otomotif

Kanal

Lagi, PDP Corona Asal Bandar Lampung Meninggal Dunia, Punya Riwayat Lupus
Lampungpro.co, 12-May-2020

Amiruddin Sormin 4494

Share

Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Lampung, Reihana. LAMPUNGPRO.CO/FEBRI

BANDAR LAMPUNG (Lampungpro.co):  Pasien meninggal berstatus dalam pengawasan (PDP) Virus Corona (Covid-19) di Provinsi Lampung, bertambah satu lagi. Dinas Kesehatan Provinsi Lampung, menyebutkan pasien tersebut merupakan seorang perempuan berusia 56 tahun yang berasal dari Bandar Lampung.

Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Lampung Reihana mengatakan, kronologis pasien ini tidak ada riwayat perjalanan keluar daerah terjangkit. Namun pasien tersebut, mempunyai penyakit lainnya seperti lupus, paru-paru, dan broncho pneumonia sejak sebulan terakhir.

"Kemudian pasien melakukan berobat jalan, dan juga sering keluar masuk rumah sakit sejak dua bulan lalu. Kemudian 5 Mei 2020, karena kondisi penyakit yang diderita semakin menurun, pasien ini dibawa keluarganya ke rumah sakit pemerintah di Provinsi Lampung," kata Reihana dalam keterangan resminya, Selasa (12/5/2020).

Setelah dibawa ke rumah sakit oleh pihak keluarga, pasien tersebut langsung dimasukkan dan dirawat ke ruang isolasi, yang ada di rumah sakit tersebut. Kemudian pasien dilakukan rapid tes, dengan hasil nonreaktif atau disebut negatif.

"Untuk kepastian hasil lengkapnya, akhirnya pasien dilakukan pengambilan swab. Kemudian pada 10 Mei 2020 kemarin, hasilnya negatif. Namun karena dia sudah masuk ke dalam PDP, pemulasaran jenazahnya dilakukan sesuai dengan Covid-19," ujar Reihana. (FEBRI)

Berikan Komentar

Kopi Pahit

Artikel Lainnya
Lampung Dipimpin Mirza-Jihan: Selamat Bertugas, "Mulai dari...

Dukungan dan legacy yang besar, juga mengandung makna tanggung...

23176


Copyright ©2024 lampungproco. All rights reserved