BANDAR LAMPUNG (Lampungpro.co) : Mahasiswa program studi (Prodi) Teknik Komputer Universitas Teknokrat Indonesia (UTI), Angga Saputra Dinata membangun sistem Pengatur Suhu dan Kelembaban pada box jangkrik dengan menggunakan sensor DHT22 dan Mikrokontroler ESP32 berbasis Internet of Things (IoT) bertempat di Zain Mulya Farm, pada Sabtu, (29/7/2023).
Zain Mulya Farm merupakan salah satu peternakan yang membudidayakan hewan jangkrik. Peternakan ini berada di Jalan Zulkarnaen Subing, Kecamatan Telukbetung Barat, Kota Bandar Lampung, Lampung.
Meskipun telah mencapai tingkat produksi yang cukup baik, peternakan ini tetap berupaya untuk terus mengoptimalkan proses produksinya.
Salah satu kendala utama yang dihadapi adalah mengatur suhu dan kelambaban yang tidak terkontrol di dalam box jangkrik.
Hal ini dapat menyebabkan penurunan produktivitas dan biaya operasional yang tinggi. Proyek ini merupakan salah satu contoh nyata bagaimana teknologi Internet of Things (IoT) dapat diterapkan dalam bidang perternakan.
Dengan menggunakan sensor suhu dan kelembaban DHT22 serta mikrokontroler ESP32, mahasiswa yang didampingi dosen pembimbing Ajeng Savitri Puspa Ningrum, M.Kom. berhasil merancang sistem yang mampu mengontrol suhu dan kelembaban di dalam box jangkrik secara otomatis.
Inovasi pengenalan ilmu dan teknis dalam pemeliharaan pada peternakan Zain Mulya Farm ini belum dilakukan.
Untuk itu, perlu dilaksanakannya Pengabdian Kepada Masyarakat ini yang bertujuan untuk mengembangkan peternakan Zain Mulya Farm dengan memberikan pengetahuan untuk memudahkan proses budidaya jangkrik dan meningkatkan hasil pendapatan peternak.
Metode pendekatan yang akan dilakukan adalah metode implemetasi, penyuluhan, dan percontohan merupakan cara yang paling tepat dalam memberikan pengetahuan teknis pemeliharaan ternak jangkrik.
Bimbingan dan pembinaan bagi peternak yang telah dimulai menerapkan kegiatan yang diberikan dan dilakukan secara periodik melakui koordinasi dengan pemilik peternakan secara langsung.
Untuk lebih memantapkan kegiatan ini selalu diadakan diskusi dan konsultasi baik pada saat kegiatan penyuluhan, pelatihan dan pembinaan.
Untuk evaluasi kegiatan ini dilaksanakan dalam tiga tahap yaitu sebelum kegiatan dimulai, Zain Mulya Farm melakukan studi mendalam tentang karakteristik lingkungan yang ideal bagi perkembangan jangkrik.
Dalam kegiatan ini, peternak diberikan pengetahuan tentang pentingnya pengaturan suhu dan kelambaban yang tepat serta cara menggunakan alat pengatur dengan benar.
Setelah pelatihan, peternak mendapatkan pendampingan dari tim untuk mengoptimalkan penggunaan alat pengatur.
Selain itu, dilakukan evaluasi berkala untuk mengukur efektivitas penggunaan alat dan memperbaiki kendala yang mungkin muncul.
Hasil pelaksanaan kegiatan masyarakat menunjukkan bahwa dengan penyuluhan dan pembinaan yang dilakukan, peternak dapat diambil kesimpulan, bahwa program atau kegiatan ini sangat efektif dalam penerapan ilmu pengetahuan dan teknologi bagi peternak jangkrik pada umumnya.
Wakil Rektor Universitas Teknokrat Indonesia, Dr. H. Mahathir Muhammad, SE., MM. turut memberikan apresiasi atas dedikasi dan kinerja dari Angga Saputra dalam mengembangkan solusi yang inovatif dan praktis.
Diharapkan bahwa karya skripsi ini tidak hanya berdampak positif dalam dunia pertanian, tetapi juga dapat menjadi inspirasi bagi mahasiswa-mahasiswa lainnya untuk mengaplikasikan teknologi dalam konteks yang bermanfaat bagi masyarakat. (***)
Sumber : Rilis Humas Universitas Teknokrat Indonesia
Berikan Komentar
Dukungan dan legacy yang besar, juga mengandung makna tanggung...
25267
Bandar Lampung
7343
142
23-Apr-2025
123
23-Apr-2025
Universitas Lampung
Universitas Malahayati
Politeknik Negeri Lampung
IIB Darmajaya
Universitas Teknokrat Indonesia
Umitra Lampung
RSUDAM Provinsi Lampung
TDM Honda Lampung
Bank Lampung
DPRD Provinsi Lampung
DPRD Kota Bandar Lampung
DPRD Kota Metro
Pemrov Lampung
Pemkot Bandar Lampung
Pemkab Lampung Selatan
Pemkab Pesisir Barat
Pemkab Pesawaran
Pemkab Lampung Tengah
Pemkot Kota Metro
Pemkab Mesuji
Pemkab Tulangbawang Barat
Suaradotcom
Klikpositif
Siberindo
Goindonesia