BANDAR LAMPUNG (Lampungpro.co): Revo-X memberikan penambahan warna baru, yakni attractive red. Sementara Revo Fit hadir dengan desain striping yang lebih fresh bersama kombinasi warna yang mencolok. Kepala cabang Astra Motor Imam Bonjol Rakhmad Hidayath mengatakan, Revo merupakan salah satu motor bebek yang punya kehandalan mesin, desain sporty, dan irit bahan bakar. Karena itu, Revo mampu diterima dengan baik di masyarakat sejak pertama meluncur di 2007 silam.
"Motor bebek masih terus diminati masyarakat, terutama bagi yang membutuhkan transportasi dengan karakter tangguh, irit, dan mampu menerjang segala kondisi jalan. Karena itu, Revo-X memberikan penyegaran melalui warna merah yang menarik dan stripe baru untuk menanggapi permintaan pasar terhadap Revo series," kata dia.
Seperti diketahui, Revo series memiliki kapasitas mesin 110cc yang dilengkapi teknologi PGM-FI dan berpendingin udara. Revo memiliki konsumsi bahan bakar yang cukup irit, yakni 1:59,8 km (metode ECE R40) menggunakan metode pengukuran EURO 3.
Rakhmad menjelaskan, bila adanya pilihan warna baru serta desain stiriping yang lebih segar, akan makin mempertegas sisi karakter motor yang tangguh. "Perubahan ini menjadikan New Honda Revo series tampak lebih menarik sesuai dengan karakter pengendara di daerah Bandar Lampung, khususnya daerah Tanjungkarang Barat," jelas dia.
Astra Motor Imam Bonjol memasarkan Revo-X sebesar Rp 17.1650.800 on the road Lampung melalui dua pilihan warna, yakni Attractive Red dan Quantum Black. Sementara Revo Fit dibanderol Rp 15.465.800 dengan tiga opsi warna, Neo Green, Raving Red, dan Galaxy Blue. Astra Motor Imam Bonjol beralamat di Jalan Imam Bonjol No. 273B Kec. Tanjung Karang Barat Kel. Gedong Air Bandar Lampung. Info pemesanan hub 0852-1822-3353.(RLS/PRO2)
Berikan Komentar
182
12-Nov-2025
298
12-Nov-2025
Universitas Lampung
Universitas Malahayati
Politeknik Negeri Lampung
IIB Darmajaya
Universitas Teknokrat Indonesia
Umitra Lampung
RSUDAM Provinsi Lampung
TDM Honda Lampung
Bank Lampung
DPRD Provinsi Lampung
DPRD Kota Bandar Lampung
DPRD Kota Metro
Pemrov Lampung
Pemkot Bandar Lampung
Pemkab Lampung Selatan
Pemkab Pesisir Barat
Pemkab Pesawaran
Pemkab Lampung Tengah
Pemkot Kota Metro
Pemkab Mesuji
Pemkab Tulangbawang Barat
Suaradotcom
Klikpositif
Siberindo
Goindonesia