Geser ke atas
News Ekbis Sosok Halal Pelesir Olahraga Nasional Daerah Otomotif

Kanal

Musrenbang Provinsi Lampung 2021, Gubernur Jadikan 2022 Pemulihan Ekonomi dan Lepas dari Covid-19
Lampungpro.co, 12-Apr-2021

asandy 1613

Share

Gubernur Lampung Arinal Djunaidi Lampung, memberikan penghargaan kepada Bupati Pringsewu | Lampungpro.co

Dan terkait peningkatan SDM Berkualitas, masih terdapat ketimpangan kualitas SDM di antaranya di Kabupaten, yaitu nilai IPM komposit rata-rata lama sekolah yang masih dibawah 8 tahun, sehingga perlu diakselerasi dengan program Kejar Paket Belajar.

Lebih dari itu, Gubernur Arinal ingatkan pentingnya melakukan sinergi pembangunan. Pencapaian sasaran pembangunan yang ditujukan untuk mengurangi pengangguran, pengentasan kemiskinan, peningkatan kualitas pendidikan dan kesehatan, dan lainya, dapat menjadi perekat bersama antar jenjang pemerintahan untuk bersinergi, melalui sinergi, kolaborasi, koordinasi, dan konvergensi dari kebijakan, penguatan kelembagaan, penganggaran, penetapan mata program dan kegiatan, hingga penempatan lokasi.

Tanpa adanya sinergi lintas bidang, maka pembangunan akan berjalan tanpa koordinasi. Konsekuensi adalah, keluaran (output) dan capaian (outcome) pembangunan daerah tidak akan maksimal, bahkan manfaat (benefit) dan dampak (impact) positif dari pembangunan tersebut kurang atau tidak dapat dirasakan oleh masyarakat.

Dengan mempertimbangkan kebutuhan pembangunan ke depan, dan sejalan dengan Rencana Kerja Pemerintah (RKP) 2022, maka pada tahun 2022 Pemerintah Provinsi Lampung mengharapkan dukungan beberapa program/kegiatan.

Antara lain: pembangunan jembatan pancang sepanjang 9 (sembilan) km yang menghubungkan Pelabuhan Panjang dengan Kawasan Wisata Teluk Pandan, pembangunan shortcut jalur kereta api Tegineneng-Tarahan sepanjang 42 km.

Selain itu, pembangunan Sport Center di Kawasan Kota Baru, Pembangunan Fasilitas Kesehatan berstandar Internasional di kawasan Aero City, Bandara Radin Inten II, dan Pembangunan Food Estate di Kabupaten Way Kanan dan Mesuji.

Kemudian, pembangunan Kereta Api cepat Palembang-Bakauheni di ruas Tol Trans Sumatera Highways, Pembangunan Kawasan terintegrasi Pariwisata Bakauheni Harbour City (BHC); dan Pembangunan Jalan Strategis RE Martadinata--Simpang Teluk Kiluan.

1 2 3 4 5 6 7 8

Berikan Komentar

Kopi Pahit

Artikel Lainnya
Lampung Dipimpin Mirza-Jihan: Selamat Bertugas, "Mulai dari...

Dukungan dan legacy yang besar, juga mengandung makna tanggung...

27943


Copyright ©2024 lampungproco. All rights reserved