Geser ke atas
News Ekbis Sosok Halal Pelesir Olahraga Nasional Daerah Otomotif

Kanal

Nikmatnya Pisang Goreng Madu, Cemilan Pas untuk Buka Puasa
Lampungpro.co, 01-May-2019

Erzal Syahreza 1393

Share

Pisang Goreng Madu, Kuliner, Ramadan

BANDAR LAMPUNG (Lampungpro.com):�Membuka hari dengan sahur pisang goreng? Atau, mau menyambut senja berbuka puasa dengan camilan ringan dari pisang? Semua sah-sah saja.

Tapi bila bosan dengan pisang goreng yang itu-itu saja, Anda bisa mempraktikkan resep dari Masak.tv berikut ini. Namanya, Pisang Goreng Madu.

Bahan-Bahan:

4 buah pisang barangan

3 sdm madu asli

125 g tepung terigu

Garam secukupnya

1 sdm tepung beras

� sdm gula

Gula halus untuk taburan

Air

Minyak goreng

Cara Membuat Pisang

1. Iris pisang bulat-bulat.

2. Campurkan tepung terigu, gula, garam, dan tepung beras.

3. Tambahkan air, aduk rata.

4. Campurkan pisang ke dalam adonan, cetak.

5. Goreng pisang yang sudah dicetak dengan api panas hingga kecoklatan. Angkat, tiriskan.

6. Taburkan gula halus dan lumuri pisang dengan madu. (***/PRO3)

Berikan Komentar

Kopi Pahit

Artikel Lainnya
Arinal Djunaidi Manusia Penuh Keberuntungan, Akankah Menang...

Pasalnya, menurut catatan Nyonya Lee tak pernah dua kali...

22213


Copyright ©2024 lampungproco. All rights reserved