BANDAR LAMPUNG (Lampungpro.co): Pasienterkonfirmasi positif Virus Corona (Covid-19) di Provinsi Lampung bertambah dari sebelumnya 11 menjadi 13 . Penambahan dua pasien positif ini merupakan hasil tracing (penelusuran) pasien positif sebelumnya, dan pasien lama yang berstatus dalam pengawasan (PDP).
Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Lampung Reihana mengatakan pasien bernomor 13 ini merupakan laki-laki berusia 63 tahun yang berasal dari Kota Bandar Lampung. Pasien tersebut memiliki riwayat perjalanan pernah ke Bandung pada 12 Maret 2020.
"Riwayat perjalanan pasien nomor 13 ini dia dari Bandung, Jawa Barat, 12 Maret 2020. Kemudian sempat di opname di Rumah Sakit Imanuel, Bandar Lampung. Sebelum akhirnya dirujuk dan masuk ke Ruang Isolasi Rumah Sakit Umum Daerah Abdul Moeloek (RSUDAM) Lampung," kata Reihana, Selasa (7/4/2020).
Sampai saat ini pasien tersebut masih menjalani perawatan di Ruang Isolasi RSUDAM Lampung. Selanjutnya, Dinas Kesehatan Provinsi Lampung juga melakukan tracing terhadap orang-orang yang pernah kontak dengan pasien nomor 13 ini.
"Kita sudah melakukan tracing terhadap tiga orang yang pernah kontak dengan dia. Hasilnya ketiga orang yang ditracing ini negatif. Kalau dia negatif, kita tidak meneruskan ke swab atau pemeriksaan lab. Kalau ada yang positif itu kita lakukan swab. Baru selanjutnya bisa ditentukan hasilnya apakah positif ataupun negatif," ujar Reihana.
Sementara itu, untuk pasien dengan nomor 12 ini yang merupakan perempuan berusia 53 tahun, ia tidak dilakukan tracing. Hal ini dikarenakan pasien positif nomor 12 di Lampung ini merupakan hasil tracing dari pasien yang positif sebelumnya. Saat ini perempuan tersebut dirawat di rumah sakit. (FEBRI/PRO2)
Berikan Komentar
Dukungan dan legacy yang besar, juga mengandung makna tanggung...
5505
Humaniora
19595
Bandar Lampung
10847
Universitas Lampung
Universitas Malahayati
Politeknik Negeri Lampung
IIB Darmajaya
Universitas Teknokrat Indonesia
Umitra Lampung
RSUDAM Provinsi Lampung
TDM Honda Lampung
Bank Lampung
DPRD Provinsi Lampung
DPRD Kota Bandar Lampung
DPRD Kota Metro
Pemrov Lampung
Pemkot Bandar Lampung
Pemkab Lampung Selatan
Pemkab Pesisir Barat
Pemkab Pesawaran
Pemkab Lampung Tengah
Pemkot Kota Metro
Pemkab Mesuji
Pemkab Tulangbawang Barat
Suaradotcom
Klikpositif
Siberindo
Goindonesia