Geser ke atas
News Ekbis Sosok Halal Pelesir Olahraga Nasional Daerah Otomotif

Kanal

Pertama Daftar ke KPU RI, PKS Target 15 Persen Kursi DPR RI Pada Pemilu 2024
Lampungpro.co, 01-Aug-2022

Febri Arianto 897

Share

Presiden PKS Ahmad Syaikhu Bersama Komisioner KPU RI Pasca Mendaftar Peserta Pemilu 2024 | Lampungpro.co/Dok PKS

JAKARTA (Lampungpro.co): Partai Keadilan Sejahtera (PKS), jadi partai pertama mendaftarkan diri sebagai peserta Pemilu 2024 di Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI, Senin (1/8/2022). Setelah mendaftar, PKS menargetkan 15 persen perolehan suara pada Pemilu 2024, dengan 86 kursi di DPR RI.

Setelah mendaftar, Presiden PKS, Ahmad Syaikhu mengatakan, PKS siap mengikuti rangkaian Pemilu 2024 dalam koridor kompetisi demokrasi sehat dan adil. Sebagai pendaftar pertama, ini salah satu bentuk ikthiar dan komitmen PKS untuk berkompetisi secara sehat pada Pemilu 2024.

"Struktur, anggota, dan simpatisan PKS siap mengerahkan potensi terbaik untuk memenangkan Pemilu 2024. Kami optimistis dan percaya, dengan kerja-kerja KPU profesional, jujur, dan adil, pelaksanaan Pemilu 2024 berjalan lancar dan sukses melahirkan pemimpin pro rakyat," kata Ahmad Syaikhu.

Ahmad Syaikhu turut mengapresiasi seluruh pengurus DPP, DPW, DPD, DPC, dan DPRA PKS se-Indonesia. Sebab, mereka telah menyiapkan secara sungguh-sungguh, seluruh berkas pendaftaran PKS untuk diserahkan ke KPU.

"Mohon doa dan dukungan seluruh rakyat Indonesia, untuk kelancaran dan kesuksesan PKS dalam memenangkan Pemilu 2024. Semoga pendaftaran ini menjadi sarana berlomba kebaikan, agar PKS bisa memberikan kebermanfaatan lebih luas bagi rakyat Indonesia," ujar Ahmad Syaikhu. (***)

Editor : Febri Arianto


Berikan Komentar

Kopi Pahit

Artikel Lainnya
TPA Sampah Bakung Disegel, Pemkot Bandar Lampung...

Pemkot Bandar Lampung tak perlu cari TPA baru sebagai...

416


Copyright ©2024 lampungproco. All rights reserved