BANDAR LAMPUNG (Lampungpro.co): DPD Partai Golkar Lampung, secara resmi menyerahkan surat rekomendasi persetujuan partai politik KWK, kepada 15 pasangan calon kepala daerah di kabupaten/kota di Lampung, yang diusung di pemilihan kepala daerah (Pilkada) 2024.
Surat tersebut, diserahkan langsung oleh Sekretaris DPD I Partai Golkar Lampung, Ismet Roni di Kantor Sekretariat Pemenangan Partai Golkar Lampung, Selasa (27/8/2024).
Sekretaris DPD I Partai Golkar Lampung Ismet Roni mengatakan, pihaknya memberikan surat B1KWK kepada sembilan pasangan calon kepala daerah di Kantor Sekretariat Pemenangan Pemilu Partai Golkar, sementara sisanya sudah diserahkan.
"Hari ini kami serahkan untuk sembilan daerah, sementara untuk enam daerah lainnya sudah selesai Minggu kemarin. Setelah ini kami serahkan ke DPD II Golkar untuk koordinasi hingga atur pemenangan," kata Ismet Roni.
Ada pun rinciannya yakni Pilkada Bandar Lampung, Partai Golkar mengusung pasangan petahana Wali Kota dan Wakil Wali Kota Bandar Lampung, Eva Dwiana - Deddy Amarullah, untuk melanjutkan periode keduanya.
Lalu di Pilkada Lampung Selatan, Partai Golkar mengusung pasangan menantu Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan yakni Radityo Egi Pratama, berpasangan dengan M. Syaiful Anwar.
Lalu di Pilkada Metro, Partai Golkar mengusung pasangan petahana Wali Kota dan Wakil Wali Kota Metro, Wahdi Siradjuddin - Qomaru Zaman, untuk melanjutkan periode keduanya.
Berikutnya di Pilkada Pesawaran, Partai Golkar mengusung pasangan Aries Sandi Darma Putra dan Supriyanto.
Di Pilkada Pringsewu, Partai Golkar memberikan surat tersebut kepada pasangan Ririn Kuswantari dan Wiriawan.
Selanjutnya di Pilkada Pesisir Barat, surat tersebut diberikan kepada pasangan Lingga Kusuma dan Erlina.
Lalu di Lampung Barat, Partai Golkar mengusung pasangan petahana Bupati dan Wakil Bupati Lampung Barat, Parosil Mabsus dan Mad Hasnurin, untuk melanjutkan periode keduanya.
Selanjutnya di Pilkada Lampung Utara, Partai Golkar memberikan surat rekomendasi kepada pasangan Ardian Saputra dan Sofyan.
Di Pilkada Way Kanan, Partai Golkar memberikan surat tersebut kepada pasangan Resmen Kadapi dan Cik Raden.
Kemudian di Pilkada Tulang Bawang, Partai Golkar resmi mengusung pasangan Qudratul Ikhwan dan Hankam Hasan.
Lalu di Pilkada Tulangbawang Barat, Partai Golkar memberikan surat tersebut kepada pasangan Novriwan Jaya dan Nadirsyah.
Kemudian di Pilkada Lampung Timur, Partai Golkar mengusung pasangan Ella Siti Nuryamah dan Wakil Bupati Lampung Timur saat ini Azwar Hadi.
Lalu di Pilkada Lampung Tengah, Partai Golkar mengusung petahana Bupati Lampung Tengah Musa Ahmad, yang kali ini dipasangkan dengan Ahsan Asad Said.
Kemudian di Pilkada Mesuji, Partai Golkar mengusung pasangan Elfianah dan Yugi Wicaksono.
Terakhir, di Pilkada Tanggamus, Partai Golkar memberikan surat rekomendasi dan mengusung pasangan Dewi Handajani dan Amar Siradjuddin. (***)
Editor : Febri Arianto
Berikan Komentar
Saya yakin kekalahan Arinal bersama 10 bupati/walikota di Lampung...
1193
Lampung Selatan
3030
Universitas Lampung
Universitas Malahayati
Politeknik Negeri Lampung
IIB Darmajaya
Universitas Teknokrat Indonesia
Umitra Lampung
RSUDAM Provinsi Lampung
TDM Honda Lampung
Bank Lampung
DPRD Provinsi Lampung
DPRD Kota Bandar Lampung
DPRD Kota Metro
Pemrov Lampung
Pemkot Bandar Lampung
Pemkab Lampung Selatan
Pemkab Pesisir Barat
Pemkab Pesawaran
Pemkab Lampung Tengah
Pemkot Kota Metro
Pemkab Mesuji
Pemkab Tulangbawang Barat
Suaradotcom
Klikpositif
Siberindo
Goindonesia