Geser ke atas
News Ekbis Sosok Halal Pelesir Olahraga Nasional Daerah Otomotif

Kanal

PKS Buka Penjaringan, Sejumlah Tokoh Bacalon di Bandar Lampung Berebut
Lampungpro.co, 22-Oct-2019

Erzal Syahreza 586

Share

BANDAR LAMPUNG (Lampungpro.co):
Memasuki hari kedua penjaringan bakal calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Bandar Lampung Periode 2020-2024 yang dilakukan oleh DPD Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Kota Bandar Lampung, sudah empat orang bakal calon yang mendatangi kantor PKS untuk mendaftar. 

Adapun keempat calon tersebut terdiri dari tiga calon wali kota dan satu calon wakil wali kota. Adapun yang mendaftar sebagai calon wali kota yakni Rycko Menoza, Rektor IIB Darmajaya Firmansyah, dan anggota DPRD Provinsi Lampung Eva Dwiana. Sementara untuk calon wakil wali kota diisi oleh Hanafiah Hamidi 

Ketua panitia penjaringan Raden Cik Awang mengatakan bahwasanya untuk hari pertama pendaftaran langsung ada empat orang yang datang ke kantor PKS. Dua orang diwakili oleh Liason Officer (LO) yaitu Dahlan Sulaiman mewakili Rycko Menoza dan Naufal yang mewakili Hanafiah Hamidi. Sedangkan dua orang yang datang langsung ke kantor PKS yaitu Firmansyah dan Eva Dwiana.

"PKS membuka pendaftaran secara terbuka mulai tanggal 21 hingga 25 Oktober mendatang. PKS juga membuka diri kepada seluruh lapisan masyarakat yang tertarik menjadi calon wali kota dan wakil wali kota. Pendaftaran dibuka mulai jam 09.00 pagi hingga jam 15.00 sore," kata Marwan, Selasa (22/10/2019).

Lebih lanjut, Marwan menjelaskan bahwasanya jika formulir masing-masing calon ini sudah sesuai dengan aturan dan persyaratan yang sudah ada, maka para calon sudah bisa langsung mengembalikan ke sekretariat yang berada di Jalan Sisingamangaraja, Gedung Air, Tanjung Karang Barat.

"Untuk selanjutnya panitia nanti akan melakukan verifikasi berkas, menyetujui berkas yang disetujui, maka akan mengajukan calon siapkan untuk melaksanakan tahapan selanjutnya," jelas dia.

Adapun calon yang datang langsung ke DPD PKS, Firmansyah mengungkapkan bahwasanya PKS merupakan partai kelima yang ia ikuti dalam penjaringan terbukanya. Dia pun berharap ke depan PKS bisa menjadi salah satu partai yang mendukungnya sebagai calon walikota Bandar Lampung.

Saya ingin bersama-sama PKS membangun Bandar Lampung menjadi kota yang bahagia dan relijius. PKS sesuai dengan tujuan yang diusung. Berjamaah itu Bersih, Jujur, Adil, Makmur  dan Amanah. Insyaa Allah bersama-sama PKS dan partai yang lainnya kita bisa mewujudkan itu semua, kata Firmasnyah.

Sementara itu, Eva Dwiana yang juga datang di hari pertama, mengatakan bahwasanya ia ingin bersama-sama PKS untuk melanjutkan kembali pembangunan di Kota Bandar Lampung yang sebelum telah dilakukan oleh Herman HN. 

Mudah-mudahan PKS bisa memberikan rekomendasinya ke Bunda, dan melanjutkan kembali pembangunan Bandar Lampung yang selama ini dilakukan oleh Bapak Herman HN, kata Eva. (FEBRI/PRO3) 

#

Berikan Komentar

Kopi Pahit

Artikel Lainnya
Setelah Dilantik 20 Februari Lalu, Apakah Keluhan...

Kawan, jangan lupakan jalan pulang: jalan rakyat yang dulu...

7015


Copyright ©2024 lampungproco. All rights reserved