Geser ke atas
News Ekbis Sosok Halal Pelesir Olahraga Nasional Daerah Otomotif

Kanal

Prabowo-Sandi Ungguli Jokowi-Ma'ruf di Lampung Utara
Lampungpro.co, 09-May-2019

Erzal Syahreza 1226

Share

Pemilu 2019, KPU Lampung Utara, Rekapitulasi Surat Suara, Lampung, Bandar Lampung, Lampungpro.com, Info Lampung, Info Bandar Lampung, Lampung Raya

LAMPUNG UTARA (Lampungpro.com): KPU Lampung Utara telah merampungkan rekapitulasi suara Pemilu 2019, Rabu (8/5/2019) malam. Hasil rekapitulasi menunjukkan pasangan Prabowo-Sandi meraih 203.515 suara (57,02 persen) unggul atas Jokowi-Ma'ruf 153.406 suara (42,98 persen).

Ketua KPU Lampung Utara Marthon mengatakan, rekapitulasi digelar selama delapan hari. Total suara sah ada 356.921 dan tidak sah 6.191 dari total suara 363.112. "Rekapitulasi delapan hari, selesai Rabu malam," ujar Marthon, Rabu (8/5/2019) malam, usai rekapitulasi di kantor KPU Lampung Utara.

Marthon menjelaskan, Prabowo-Sandi unggul di 16 kecamatan, sementara Jokowi-Ma'ruf unggul di 7 kecamatan. Total kecamatan di Lampung Utara ada 23. "Rekapitulasi berjalan secara aman dan kondusif," kata dia.

Dilain pihak, relawan yang juga saksi Prabowo-Sandi, Amrullah Uzir mengatakan, kemenangan paslon nomor dua adalah suara hati nurani masyarakat. Jika melihat kondisi yang ada, Lampung Utara dipimpin bupati yang berasal dari Partai NasDem. "NasDem sendiri pengusung Jokowi-Ma'ruf," kata Amrullah. (RIKI/PRO3)

Berikan Komentar

Kopi Pahit

Artikel Lainnya
Lampung Dipimpin Mirza-Jihan: Selamat Bertugas, "Mulai dari...

Dukungan dan legacy yang besar, juga mengandung makna tanggung...

6144


Copyright ©2024 lampungproco. All rights reserved