Geser ke atas
News Ekbis Sosok Halal Pelesir Olahraga Nasional Daerah Otomotif

Kanal

Prioritaskan Infrastruktur dan Lapangan Kerja, Visi Egi Sesuai dengan Harapan Masyarakat Lampung Selatan
Lampungpro.co, 06-Oct-2024

Sandy 103

Share

Cabup Lampung Selatan nomor dua Radityo Egi Pratama (kaos hitam) | LAMPUNGPRO.CO/Ist

LAMPUNG SELATAN (Lampungpro.co) : Calon Bupati (cabup) Lampung Selatan (Lamsel) Radityo Egi Pratama menempatkan perbaikan infrastruktur sebagai prioritas utama dalam program kerjanya untuk Lampung Selatan. Visi Egi dinilai sesuai dengan harapan masyarakat Lamsel.

"Terkait dengan infrastruktur, pasti itu akan menjadi program prioritas saya ke depan saat menjadi bupati. Bagaimana perbaikan dan pemerataan infrastruktur bisa terwujud," kata Egi.

Egi menilai, perbaikan infrastruktur merupakan investasi jangka panjang yang akan mendukung pertumbuhan ekonomi Lampung Selatan. Ia yakin bahwa akses jalan yang memadai dan fasilitas umum yang baik akan memperlancar distribusi barang dan jasa, sehingga meningkatkan perekonomian daerah.

Tidak hanya fokus pada kebutuhan masyarakat umum, Egi juga melihat perbaikan infrastruktur sebagai cara untuk menarik investasi ke Lampung Selatan. Dengan akses transportasi yang lebih baik, investor akan lebih tertarik menanamkan modal di daerah ini, membuka lapangan kerja baru, dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

"Jadi memang Lampung Selatan ini dengan posisi geografis yang strategis sebagai pintu masuk ke Pulau Sumatera, ini mimpi saya ke depan bagaimana Lampung Selatan ramai investasi. Jadi investasi masuk ke sini, membuka lapangan pekerjaan," tegas Radityo Egi.

Pengamat Politik Universitas Lampung (Unila), Darmawan Purba menilai bahwa sosok pemimpin yang dibutuhkan masyarakat Lampung Selatan memang harus mampu menawarkan beragam solusi untuk mengatasi persoalan ekonomi.

"Di tengah kondisi ekonomi yang melemah dan minimnya lapangan pekerjaan, menurut saya pemimpin yang mampu memecahkan persoalan ekonomi yang paling diinginkan masyarakat," kata Darmawan.

Darmawan menjelaskan bahwa posisi strategis Lampung Selatan secara geografis dapat menjadi peluang bagi pertumbuhan ekonomi, asalkan dimanfaatkan dengan baik. Calon pemimpin Lampung Selatan juga harus mampu menjaga kerukunan di antara semua elemen masyarakat.

"Tentu lampung selatan sebagai daerah perlintasan yang dihuni oleh masyarakat multikultur memerlukan kepemimpinan yang multikultur dan mampu mengayomi seluruh lapisan dan elemen masyarakat," ujarnya. (***)

Berikan Komentar

Kopi Pahit

Artikel Lainnya
Eva Dwiana Lanjut, Banjir Bandar Lampung Bakal...

Sebagai salah satu warga Bandar Lampung yang jadi korban...

3761


Copyright ©2024 lampungproco. All rights reserved