Geser ke atas
News Ekbis Sosok Halal Pelesir Olahraga Nasional Daerah Otomotif

Kanal

Provinsi Lampung Miliki Potensi Besar Sebagai Pusat Pemerintahan RI
Lampungpro.co, 15-Aug-2017

Lukman Hakim 1332

Share

BANDAR LAMPUNG (Lampungpro.com): Salah satu provinsi yang menjadi opsi lokasi pemindahan Ibu Kota Negara adalah Provinsi Lampung. Kepala Badan Penelitian dan Pengembangan Daerah (Balitbangda) Provinsi Lampung, Mulyadi Irsan, Lampung memiliki lokasi strategis, selain Palangkaraya, Kalimantan Tengah. Menurut dia, Lampung bisa bersaing dengan wilayah lainnya.

Hadir dalam diskusi itu, sejumlah akademisi dari perguruan tinggi ternama di Lampung. Di antaranya, Rektor Universitas Bandar Lampung Dr Yusuf S Barusman, Mantan Rektor Universitas Lampung Sugeng P Harianto, Rektor IBI Darmajaya Lampung Firmansyah YA, dan dan sejumlah tokoh lainnya. Mulyadi juga menjelaskan pertumbuhan pembangunan di Lampung harus didorong agar lebih cepat.

FGD di Hotel Emersia yang diinisiasi Ketua Yayasan Alfian Husin, Andi Desfiandi. FGD itu untuk membahas secara detail keunggulan dan kekuatan Lampung jika dijadikan ibu kota pemerintahan RI. Andi mengatakan, ada beberapa aspek yang ada di Lampung sangat mendukung untuk menjadi alternatif ibu kota RI daripada Kalimantan Tengah (Palangkaraya). Jika dilihat dari sisi infrastruktur, ada bebrapa sektor yang sudah menuju memadai. Seperti saat ini sedang dibangun Jalan Tol Trans Sumatera (JTTS). Kemudian, pengembangan double track lajur kereta api. (**/PRO2)

Berikan Komentar

Kopi Pahit

Artikel Lainnya
Sepak Bola, Cara Hebat Pemimpin Menghibur Rakyat

Boleh saja menghujat kita dijajah Belanda selama 350 tahun....

249


Copyright ©2024 lampungproco. All rights reserved