MESUJI (Lampungpro.com): Bupati Mesuji Khamami dinilai mampu dan berhasil dalam pengembangan kawasan transmigrasi dan membangun Kawasan Terpadu Mandiri (KTM) oleh Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi.
"Terima kasih kepada Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi, semoga bisa menjadi motivasi saya dan OPD Mesuji, serta daerah lain menjadi lebih baik, kata Khamami, usai menjadi pembicara pada acara Rapat Koordinasi dan Sinkronisasi Pengembangan Kawasan Transmigrasi yang diselenggarakan Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi, di Grand Sahid Hotel, Jakarta, Rabu (27/12/2017).
Menurut Khamami, dengan semangat daerah maju rakyat sejahtera. Sebab, kemakmuran itu milik rakyat, kesulitan mereka adalah milik saya. Untuk bantuan dari Kementerian pasti ada, hal itu terlihat keseriusan dalam pengawalan program Pemerintah Pusat dan keseriusan kepala daerah, kata dia.
Kegiatan itu dibuka Sekretaris Jenderal Kementerian Desa, PDT, Transmigrasi, Anwar Sanusi. Hadir pula pejabat kementerian terkait serta 22 bupati yang memiliki Kawasan Terpadu Mandiri (KTM). Dalam kesempatan itu, juga dilakukan penyerahan simbolis DIPA 2018 dan penandatanganan nota kesepahaman kerjasama antara BNI dan pemerintah daerah.
Khamami menjadi satu-satunya kepala daerah yang diundang menjadi pembicara pada acara tersebut karena keberhasilan KTM Mesuji menjadi salah satu KTM yang terbaik se-Indonesia. Dalam diskusi yang dimoderatori oleh Direktur Jenderal Penyiapan Kawasan dan Pembangunan Permukiman Transmigrasi Putu Edy Sasono tersebut, Bupati Khamami juga mendapat apresiasi dari peserta yang hadir atas usaha dan kerja keras dalam membangun Kabupaten Mesuji. Seperti diketahui, KTM Mesuji termasuk dalam 20 lokasi KTM yang diprioritaskan pembangunannya oleh pemerintah. (ROSARIO/PRO2)
Berikan Komentar
Dukungan dan legacy yang besar, juga mengandung makna tanggung...
23235
Bandar Lampung
5076
199
18-Apr-2025
260
18-Apr-2025
1451
18-Apr-2025
Universitas Lampung
Universitas Malahayati
Politeknik Negeri Lampung
IIB Darmajaya
Universitas Teknokrat Indonesia
Umitra Lampung
RSUDAM Provinsi Lampung
TDM Honda Lampung
Bank Lampung
DPRD Provinsi Lampung
DPRD Kota Bandar Lampung
DPRD Kota Metro
Pemrov Lampung
Pemkot Bandar Lampung
Pemkab Lampung Selatan
Pemkab Pesisir Barat
Pemkab Pesawaran
Pemkab Lampung Tengah
Pemkot Kota Metro
Pemkab Mesuji
Pemkab Tulangbawang Barat
Suaradotcom
Klikpositif
Siberindo
Goindonesia