Geser ke atas
News Ekbis Sosok Halal Pelesir Olahraga Nasional Daerah Otomotif

Kanal

Ribut Hiburan Organ Tunggal, Warga Labuhan Maringgai Lampung Timur ini Tewas Ditikam
Lampungpro.co, 12-Jul-2023

Febri Arianto 5527

Share

Pelaku Saat Diamankan Polisi | Ist/Lampungpro.co

SUKADANA (Lampungpro.co): Ribut dalam acara hiburan organ tunggal, warga Labuhan Maringgai, Lampung Timur inisial AS (40) tewas ditikam pelaku AT (23) warga OKU, Sumatera Selatan pada Senin (10/7/2023) sore.

Kapolres Lampung Timur, AKBP M Rizal Muchtar mengatakan, peristiwa itu terjadi saat korban awalnya hendak pulang ke rumah, setelah menonton hiburan organ tunggal di Desa Karang Anyar, Labuhan Maringgai.

"Namun tiba-tiba terjadi keributan, kemudian korban ditusuk senjata tajam oleh pelaku pada bagian punggung belakangnya," kata AKBP M. Rizal Muchtar dalam keterangannya, Rabu (12/7/2023).

Korban yang mengalami luka cukup serius, sempat dilarikan ke klinik terdekat, untuk dilakukan tindakan secara medis. Namun nyawa korban tidak tertolong dan akhirnya meninggal dunia.

"Setelah kejadian itu, pelaku panik dan sempat berupaya melarikan diri menuju wilayah Palembang, Sumatera Selatan, menggunakan armada mobil travel," ujar M. Rizal Muchtar.

Petugas kepolisian gabungan, yang mengetahui upaya kabur pelaku menuju Palembang, segera melakukan proses pengejaran, hingga akhirnya berhasil diringkus pada Selasa (11/7/2023) sekira pukul 16.00 WIB.

Pelaku berhasil ditangkap ketika berada di dalam mobil travel, saat sedang mengisi bahan bakar minyak (BBM) disalah satu SPBU di wilayah Kecamatan Bandar Sribawono, Lampung Timur.

Untuk saat ini, pelaku dibawa ke Polsek Labuhan Maringgai untuk diproses secara hukum. Pelaku dijerat dengan Pasal 351 KUHPidana tentang penganiayaan dengan ancaman hukuman maksimal lima tahun penjara. (***)

Editor : Febri Arianto

Berikan Komentar

Kopi Pahit

Artikel Lainnya
Pilgub Lampung, Peruntungan Arinal Djunaidi Berhenti di...

Saya yakin kekalahan Arinal bersama 10 bupati/walikota di Lampung...

1275


Copyright ©2024 lampungproco. All rights reserved