BANDAR LAMPUNG (Lampungpro.com): Bupati Lampung Timur Chusnunia Chalim akhirnya mau berkomentar soal Pemilihan Gubernur (Pilgub) Lampung 2018. Nunik -- sapaan akrab Chusnunia Chalim -- yang sebelumnya enggan menanggapi Pilgub 2018 itu kini mengaku siap maju bertarung. "Asal ditugaskan partai, saya siap," kata Nunik, Kamis (14/12/2017) siang.
Mantan anggota Komisi IX DPR RI itu pun siap ditempatkan, baik nomor satu ataupun dua. Ia pun tak mempermasalahkan akan dipasangkan dengan siapapun. "Saya baik dengan semuanya," kata dia.
Ia akan selalu siap dipasangkan dengan siapapun. Nunik pun mengaku dekat dengan semua bakal calon yang muncul. "Dengan siapapun, baik nomor satu atau dua ya siap," kata Nunik.
Namun, hingga kini Nunik akan menunggu surat penugasan partai. Ia pun tak tahu apakah dirinya yang akan ditugaskan maju Pilgub atau kader lain. "Ya karena rekomendasi PKB belum turun," kata dia.
Sementara Wakil Ketua DPW PKB Lampung Khaidir Bujung mengatakan Nunik merupakan salah satu kader terbaik yang dimiliki partai. Ia pun mengaku Nunik juga diminta Ulama untuk maju Pilgub. "Kyai Nahdlatul Ulama (NU) banyak yang minta Nunik maju," kata dia. (SYAREZA/PRO2)
Berikan Komentar
Sebagai salah satu warga Bandar Lampung yang jadi korban...
4136
Universitas Lampung
Universitas Malahayati
Politeknik Negeri Lampung
IIB Darmajaya
Universitas Teknokrat Indonesia
Umitra Lampung
RSUDAM Provinsi Lampung
TDM Honda Lampung
Bank Lampung
DPRD Provinsi Lampung
DPRD Kota Bandar Lampung
DPRD Kota Metro
Pemrov Lampung
Pemkot Bandar Lampung
Pemkab Lampung Selatan
Pemkab Pesisir Barat
Pemkab Pesawaran
Pemkab Lampung Tengah
Pemkot Kota Metro
Pemkab Mesuji
Pemkab Tulangbawang Barat
Suaradotcom
Klikpositif
Siberindo
Goindonesia