Geser ke atas
News Ekbis Sosok Halal Pelesir Olahraga Nasional Daerah Otomotif

Kanal

Sinergisitas Pencegahan Korupsi, Fahrizal : Pemprov Tanamkan Sikap Integritas dan Jujur
Lampungpro.co, 24-Sep-2022

Sandy 1440

Share

Dokumentasi Diskominfotik Provinsi Lampung | Lampungpro.co/Ist

BANDAR LAMPUNG (Lampungpro.co) : Sekretaris Daerah Provinsi (Sekdaprov) Lampung Fahrizal Darminto, menjadi narasumber pada Acara Talkshow dengan Tema "Sinergisitas Pemberantasan Korupsi Melalui Roadshow Bus KPK Jelajah Negeri Bangun Antikorupsi," bertempat di Studio TVRI Stasiun Lampung, Jalan Way Hui, Sukarame Bandar Lampung, Jumat (23/9/2022). Direktur Jejaring Pendidikan KPK Aida Ratna Zulaikha menyebutkan, setelah 2 tahun vakum karena pandemi, tahun ini KPK mulai lagi melakukan Roadshow Bus KPK antikorupsi dengan tema "Menjelajah Negeri Membangun Antikorupsi". 


Aida Ratna Zulaikha melanjutkan, Program ini merupakan kolaborasi antara KPK dengan pemerintah daerah, hal tersebut mewujudkan kolaborasi dengan melakukan berbagai program. Seperti pendidikan, sosialisasi, kampanye yang dengan sasaran diantaranya masyarakat umum, pelajar, mahasiswa, ASN, dan komunitas-komunitas. 

Aida Ratna Zulaikha juga menjelaskan,  Roadshow bus KPK merupakan program pencegahan korupsi yang dilakukan pertama kali di tahun 2014 pada wilayah sekitar Jogjakarta. Kemudian dari uji coba tahun 2014 dan di tahun 2018 Roadshow Bus KPK menyasar ke 11 kota kabupaten di wilayah Jawa Barat dan Jawa Tengah.

Kemudian, setelah 2018 pada tahun 2019 meningkatkan wilayah jadi ada sekitar 28 kabupaten kota Jawa Tengah, Jawa Timur dan Bali. Setelah itu vakum selama 2 tahun dan sekarang sudah ke 9 Kabupaten/Kota. 

Sekdaprov Fahrizal Darminto, menanggapi penjelasan Direktur Jejaring Pendidikan KPK Aida Ratna Zulaikha, mengatakan bahwa Gubernur menyambut baik program KPK. Apalagi program ini mengandung unsur pendidikan dan sekaligus sosialisasi kepada masyarakat.

1 2 3

Berikan Komentar

Kopi Pahit

Artikel Lainnya
Lampung Dipimpin Mirza-Jihan: Selamat Bertugas, "Mulai dari...

Dukungan dan legacy yang besar, juga mengandung makna tanggung...

7399


Copyright ©2024 lampungproco. All rights reserved