BANDAR LAMPUNG (Lampungpro.co): Pasca kasus upaya peminjaman paksa dua tabung oksigen di dua puskesmas, Pemerintah Kota (Pemkot) Bandar Lampung memperketat penjagaan puskesmas terutama malam. Sebelumnya Puskesmas Kedaton dan Puskesmas Sukamaju didatangi warga dengan maksud meminjam tabung oksigen, bahkan ada yang berujung pada kekerasan terhadap tenaga kesehatan.
Kepala Dinas Kesehatan Kota Bandar Lampung Edwin Rusli mengatakan pihaknya akan berkoordinasi dengan Satpol-PP Kota Bandar Lampung untuk memberikan pengamanan terutama pada jam operasional malam. "Nanti kita akan minta pengaman dari Satpol-PP untuk penjagaan malam hari. Agar petugas nakes dapat menjalankan tugasnya dan menjadi tenang," kata Edwin Rusli, Kamis (8/7/2021).
Edwin Rusli menjelaskan tabung oksigen yang ada di Puskesmas tidak boleh dibawa untuk kepentingan pribadi. "Karena tabung oksigen itu kan puskesmas juga membutuhkan untuk pasien. Jadi kalau ada yang memerlukan cukup bawa pasien ke puskesmas, bukan membawa tabung oksigen milik puskesmas," jelasnya.
Terkait perawat Puskesmas Kedaton yang mengalami pelaporan balik, Edwin mengungkapkan sudah ada tim hukum dari Pemkot Bandar Lampung yang menanganinya. "Kalo tidak salah dari pemda sudah melakukan pendampingan hukum kepada korban. Jadi nanti tinggal kita kawal saja bagaimana keputusannya," ujarnya. (***)
Editor: Amiruddin Sormin, Reporter: Sandy
Berikan Komentar
Saya yakin kekalahan Arinal bersama 10 bupati/walikota di Lampung...
1749
Lampung Selatan
21915
Humaniora
2963
Universitas Lampung
Universitas Malahayati
Politeknik Negeri Lampung
IIB Darmajaya
Universitas Teknokrat Indonesia
Umitra Lampung
RSUDAM Provinsi Lampung
TDM Honda Lampung
Bank Lampung
DPRD Provinsi Lampung
DPRD Kota Bandar Lampung
DPRD Kota Metro
Pemrov Lampung
Pemkot Bandar Lampung
Pemkab Lampung Selatan
Pemkab Pesisir Barat
Pemkab Pesawaran
Pemkab Lampung Tengah
Pemkot Kota Metro
Pemkab Mesuji
Pemkab Tulangbawang Barat
Suaradotcom
Klikpositif
Siberindo
Goindonesia