Kebanyakan link tersebut malah berbau scam alias penipuan yang menggunakan cara survei untuk mendapatkan identitas pribadi korban. Mirisnya lagi, beberapa dari link tersebut malah berisi virus. Apabila virus ini tidak dibersihkan, maka informasi pribadi Anda bisa tersadap dalam waktu yang singkat. Hati-hati, ya!
5. Pengunduhan Perangkat Lunak (Software)
Apabila software atau aplikasi yang diinginkan tidak tersedia di App Store atau Play Store, Anda sering menempuh jalan pintas yaitu mengunduh aplikasi lewat situs yang tidak terpercaya. Misalnya saja link-link yang ditautkan di halaman website tertentu. Apakah cara ini aman? Tentu saja tidak.
Link tautan tersebut biasanya sudah dilengkapi dengan virus tertentu. Ketika virus ini masuk ke dalam gadget, maka data-data milik Anda akan tersadap secara otomatis, seperti data kartu kredit yang sudah diamankan dengan password atau kata sandi sekalipun.
6. Transaksi Online atau Daring
Siapa di sini yang suka belanja online? Anda perlu lebih berhati-hati saat hendak menyelesaikan transaksi online, terutama untuk metode pembayaran dengan kartu kredit. Tidak sedikit toko online berusaha menipu konsumen yang berbelanja di toko mereka. Caranya dengan meminta nomor kartu kredit dan nomor CVV (tiga digit) yang ada di belakang kartu kredit.
Padahal Anda tahu kalau kedua nomor ini harus dirahasiakan dari siapapun. Sebelum berbelanja, sebaiknya cari tahu kredibilitas dari toko online yang dikunjungi. Belanjalah di toko online yang sudah memiliki nama dan dikenal dengan banyak orang. Sebab, toko seperti ini tidak mungkin melakukan kecurangan yang merugikan pelanggannya.
Berikan Komentar
Andai ada 10 saja media dan jurnalis yang menjadi...
1605
Olahraga
13337
Bandar Lampung
6630
Lampung Tengah
3741
Bandar Lampung
3586
329
19-May-2025
Universitas Lampung
Universitas Malahayati
Politeknik Negeri Lampung
IIB Darmajaya
Universitas Teknokrat Indonesia
Umitra Lampung
RSUDAM Provinsi Lampung
TDM Honda Lampung
Bank Lampung
DPRD Provinsi Lampung
DPRD Kota Bandar Lampung
DPRD Kota Metro
Pemrov Lampung
Pemkot Bandar Lampung
Pemkab Lampung Selatan
Pemkab Pesisir Barat
Pemkab Pesawaran
Pemkab Lampung Tengah
Pemkot Kota Metro
Pemkab Mesuji
Pemkab Tulangbawang Barat
Suaradotcom
Klikpositif
Siberindo
Goindonesia