BANDAR LAMPUNG (Lampungpro.co): Tingginya animo masyarakat di wilayah KAI Divisi Regional (Divre) IV Tanjungkarang menggunakan kereta api dalam mudik Lebaran 2025, KAI Divre IV Tanjungkarang menambah rangkaian Kereta Api (KA) Kualastabas Relasi Stasiun Tanjungkarang - Baturaja PP.
Manajer Humas KAI Divre IV Tanjungkarang, Azhar Zaki Assjari mengatakan, setelah mendapatkan izin dari Kementerian Perhubungan, KA Kuala Stabas resmi ditambah rangkaiannya. Sebelumnya, rangkaian KA Kualastabas dari empat kereta ekonomi premium, kini menjadi lima kereta ekonomi premium.
Penambahan rangkaian ini, untuk keberangkatan KA dari tanggal 21 Maret hingga 11 April 2025. Terdapat penambahan kapasitas 20 persen, dimana sebelumnya total tempat duduk yang dijual sebanyak 28.160 menjadi 33.792.
"Secara normal dalam satu keberangkatan KA Kuala Stabas, kapasitas tempat duduk yang dijual 320, dengan ditambah satu kereta menjadi 384 tempat duduk, maka totalnya terdapat tambahan 5.632 tempat duduk di KA Kualastabas," kata Azhar Zaki Assjari dalam keterangannya, Minggu (23/3/2025).
Tiket KA Kuala Stabas sendiri, pemesanannya di H-7 keberangkatan dan dapat dibeli melalui aplikasi Access by KAI, website kai.id, serta seluruh channel resmi pemesanan tiket KA lainnya.
KAI mengingatkan agar pelanggan teliti dalam memasukkan tanggal, memilih rute, dan memasukkan data diri ketika melakukan pemesanan tiket. Rencanakan perjalanan sebaik mungkin, termasuk estimasi waktu perjalanan menuju ke stasiun agar tidak tertinggal kereta.
Selama 22 hari masa Angkutan Lebaran 2025 mendatang, KAI Divre IV Tanjungkarang sendiri menyiapkan 71.104 tempat duduk. Saat ini sudah terjual 48.485 tempat duduk atau sekitar 68,19 persen.
Selain itu, KAI Divre IV Tanjungkarang sangat mengapresiasi Pemerintah Provinsi (Pemprov) Lampung yang mengadakan mudik gratis dengan menggunakan kereta api yang akan dilaksanakan selama dua hari pada 27-28 Maret 2025.
Kemudian disiapkan 1700 tempat duduk gratis, bagi pemudik dari Stasiun Tanjungkarang dengan tujuan Kertapati dan Baturaja, Sumatera Selatan.
Mudik gratis akan menggunakan KA Kuala Stabas Relasi Tanjungkarang - Baturaja dengan dua kali keberangkatan yaitu pukul 06.30 WIB dan pukul 13.30 WIB pada tanggal 27 Maret 2025. Sedangkan pada KA Rajabasa Relasi Tanjungkarang - Kertapati sendiri, dengan keberangkatan pukul 08.30 dilakukan pada 27-28 Maret 2025.
Mudik gratis ini diberikan kepada penumpang-penumpang yang lebih dulu membeli tiket kereta api dengan rangkaian normal, bukan diberikan juga pada penumpang yang membeli tiket kereta tambahan.
Untuk KA Rajabasa, diberikan kepada penumpang dari kereta ekonomi (K3) 1 sampai K3 5. Sedangkan untuk KA Kuala Stabas dari K3 Premium 1 sampai K3 Premium 4.
Dalam proses refund tersebut, penumpang harus menunjukkan identitas resmi seperti KTP dan akan dicocokan dengan manifest yang dimiliki KAI Divre IV Tanjungkarang. (***)
Editor : Febri Arianto
Berikan Komentar
Dukungan dan legacy yang besar, juga mengandung makna tanggung...
11287
436
24-Mar-2025
406
24-Mar-2025
Universitas Lampung
Universitas Malahayati
Politeknik Negeri Lampung
IIB Darmajaya
Universitas Teknokrat Indonesia
Umitra Lampung
RSUDAM Provinsi Lampung
TDM Honda Lampung
Bank Lampung
DPRD Provinsi Lampung
DPRD Kota Bandar Lampung
DPRD Kota Metro
Pemrov Lampung
Pemkot Bandar Lampung
Pemkab Lampung Selatan
Pemkab Pesisir Barat
Pemkab Pesawaran
Pemkab Lampung Tengah
Pemkot Kota Metro
Pemkab Mesuji
Pemkab Tulangbawang Barat
Suaradotcom
Klikpositif
Siberindo
Goindonesia