Geser ke atas
News Ekbis Sosok Halal Pelesir Olahraga Nasional Daerah Otomotif

Kanal

Begini Nasib Singkong Racun di Tangan Mahasiswa Universitas Lampung
Lampungpro.co, 03-Sep-2018

Erzal Syahreza 3600

Share

Unila, KKN Unila, Lampung, Bandar Lampung, Lampungpro.com, Info Lampung, Info Bandar Lampung, Singkong, Gubernur Singkong

BANDAR LAMPUNG (Lampungpro.com): Singkong racun yang biasanya tidak dimanfaatkan oleh petani, kini bisa bermanfaat ditangan mahasiswa Universitas Lampung (Unila). Mahasiswa Unila yang bertugas Kuliah Kerja Nyata (KKN) periode dua tahun 2018, di Desa Gantiwarno, Kecamatan Pekalongan, Lampung Timur mencoba memberdayakan singkong racun.

Di desa itu, banyak singkong racun yang tidak digunakan. Sebagian singkong racun hanya diolah di pabrik tapioka terdekat. Sejak dahulu, daerah itu memang banyak petani singkong racun, namun hanya dijual mentah ke pengepul atau pabrik.

Salah satu petani setempat, Sarno (54) mengaku penjualan singkong racun ke pengepul memang menjadi tradisi lama. Selain itu, kurangnya kemampuan masyarakat mengolah singkong racun juga menjadi penyebab tidak adanya olahan mandiri. "Kami takut gagal berinovasi," kata Sarno, Senin (3/8/2018) siang.

Keadaan tersebutlah yang membuat mahasiswa KKN Unila tergerak. Dipandu mahasiswa Pendidikan Biologi angkatan 2015, Tajudin Afgani, masyarakat diajak membuat kerupuk aneka rasa yang terbuat dari singkong racun. "Kami juga ajarkan pengepakan produk dan pemasaran," kata aktivis Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Unila ini. (SYAHREZA/PRO3)

Berikan Komentar

Kopi Pahit

Artikel Lainnya
Eva Dwiana Lanjut, Banjir Bandar Lampung Bakal...

Sebagai salah satu warga Bandar Lampung yang jadi korban...

4138


Copyright ©2024 lampungproco. All rights reserved