Geser ke atas
News Ekbis Sosok Halal Pelesir Olahraga Nasional Daerah Otomotif

Kanal

Bepergian, Lebih Baik Mana Pakai Istilah OTW atau BMW?
Lampungpro.co, 27-Sep-2019

Heflan Rekanza 3141

Share

Ilustrasi berpergian keluar rumah | Halallife/Lampungpro.co

JAKARTA (Lampungpro.co) :  Viralnya penyingkatan Bismillahi Majreha Wa mursaha menjadi BMW kontan menimbulkan pro dan kontra di masyarakat. Kalangan yang pro berpendapat menggunakan singkatan BMW yang berasal dari doa lebih baik daripada menyebut OTW, yang berasal dari bahasa Inggris On The Way.

Lalu bagaimana hukumnya secara Islam karena terdapat beberapa pemendekan salam maupun pujian, yang selama ini sudah jamak dilakukan masyarakat.

Imam yang bermazhab Syafii, Imam As Suyuthi dalam Tdrib Ar Rawiy berkata Dimakruhkan memendekkan shalawat dan salam di tempat yang disyariatkan padanya shalawat, sebagaimana dijelaskan dalam Syarh Muslim. Sebab Allah Taala berfirman Bershalawatlah atasnya dan salamlah dengan sebenar-benarnya salam.

Dikatakan juga, bahwa hukumnya makruh untuk membuat simbol pada salam dan shalawat dalam bentuk tulisan. Mayoritas Ulama memang menyatakan bahwa menyingkat atau memendekkan salam dan shalawat itu bisa mengurangi nilai dan menghilangkan kesakralannya.

Bismillahi Majreha Wa mursaha sebenarnya adalah awal dari doa saat kita menaiki kendaraan. Secara utuh doa ini adalah bismillahi majreha wa mursaha inna rabbil gafururrahim. Yang memiliki arti 'naiklah kamu semua kedalamnya dengan menyebut nama Allah di waktu berlayar dan berlabuh. Jadi, secara arti saja sebenarnya OTW dengan bismillahi majreha wa mursaha ini memiliki makna yang berbeda.

Ya mau BMW, mau menggunakan OTW boleh-boleh saja. Toh, kita hukumnya sunah untuk berdoa. Yang penting saat kita ditanya dimana ya kita menjawab posisi kita dimana,"  kata Ketua Komisi Dakwah Majelis Ulama Indonesia, Cholil Nafis saat dihubungi Halalifestyle.id (grup Lampungpro.co), Sabtu (30/6/2018).

Mendukung apa yang disampaikan Cholil, Pengamat Kehidupan Muslim dari Bandung yang juga seorang editor buku, Muhammad Ramdlan Nurohman menyatakan tidak ada larangan dalam Islam untuk menggunakan kata OTW.

OTW itu singkatan dari On The Way atau lagi di jalan. Sedangkan BMW itu adalah singkatan dari doa hendak bepergian. Bismillahi majreha wa murseha yang biasanya diajarkan jika akan bepergian dengan menggunakan kapal laut," kata Kang Ramdlan, demikian dia akrab dipanggil,

Ia menjelaskan jika sebenarnya, menyingkat doa itu kurang baik dan menggunakan OTW bukanlah  suatu kefasikan. "Jadi kenapa harus menggantinya, jelasnya.(PRO2)

Berikan Komentar

Kopi Pahit

Artikel Lainnya
Lampung Dipimpin Mirza-Jihan: Selamat Bertugas, "Mulai dari...

Dukungan dan legacy yang besar, juga mengandung makna tanggung...

27299


Copyright ©2024 lampungproco. All rights reserved