BANDAR LAMPUNG (Lampungpro.co): Pemerintah Provinsi (Pemprov) Lampung merencanakan kelanjutan pembangunan kawasan Kota Baru di Jati Agung, Lampung Selatan bakal dimulai tahap awal dari renovasi Kantor Gubernur Lampung di tahun 2025.
Kepala Badan Perencanaan dan Pembangunan Daerah (Bappeda) Lampung, Elvira Umihanni mengatakan, saat ini pihaknya sedang mengkaji rencana tersebut, untuk memastikan pembangunan fisik dapat dimulai pada tahun 2025.
"Pembangunan fisik direncanakan tahun 2025, pembangunannya juga tidak boleh asal, dan prosesnya memerlukan persiapan yang matang, karena ini untuk perkantoran pemerintahan," kata Elvira Umihanni dalam keterangannya, Kamis (24/10/2024).
Menurutnya, saat ini fokus utama Pemprov Lampung untuk melanjutkan pembangunan Kota Baru dengan mempersiapkan infrastruktur, penyediaan listrik, dan juga air bersih.
"Tahun 2024 ini, fokus kami mereview dan menyusun kajian untuk pembangunan lebih lanjut. Renovasi gedung Kantor Gubernur Lampung, akan diprioritaskan dengan dibiayai APBD," ujar Elvira Umihanni.
Sementara untuk pembangunan masjid di Kota Baru yang sebelumnya akan dimulai dari sana, nantinya akan didanai melalui infak dari berbagai pihak.
"Kami berkomitmen untuk membangun Kota Baru dengan perencanaan yang matang. Project manajemen unit akan dibentuk untuk mengkoordinasikan semua perangkat daerah yang terlibat," sebut Elvira.
Selain itu, Pemprov Lampung akan menggandeng Dinas Perumahan Kawasan Pemukiman dan Cipta Karya (PKPCK), untuk mereview bangunan yang sudah ada sebagai langkah awal dalam melanjutkan pembangunan Kota Baru. (***)
Editor : Febri Arianto
Berikan Komentar
Dukungan dan legacy yang besar, juga mengandung makna tanggung...
15363
EKBIS
7834
Bandar Lampung
5168
Lampung Utara
3657
237
02-Apr-2025
435
02-Apr-2025
276
02-Apr-2025
Universitas Lampung
Universitas Malahayati
Politeknik Negeri Lampung
IIB Darmajaya
Universitas Teknokrat Indonesia
Umitra Lampung
RSUDAM Provinsi Lampung
TDM Honda Lampung
Bank Lampung
DPRD Provinsi Lampung
DPRD Kota Bandar Lampung
DPRD Kota Metro
Pemrov Lampung
Pemkot Bandar Lampung
Pemkab Lampung Selatan
Pemkab Pesisir Barat
Pemkab Pesawaran
Pemkab Lampung Tengah
Pemkot Kota Metro
Pemkab Mesuji
Pemkab Tulangbawang Barat
Suaradotcom
Klikpositif
Siberindo
Goindonesia