Geser ke atas
News Ekbis Sosok Halal Pelesir Olahraga Nasional Daerah Otomotif

Kanal

Idap Jantung dan Gagal Ginjal, Pasien Corona Bandar Lampung Meninggal Dunia
Lampungpro.co, 22-Sep-2020

Febri 745

Share

Ilustrasi Pemakaman Covid-19 | Ist/Lampungpro.co

BANDAR LAMPUNG (Lampungpro.co): Dinas Kesehatan Provinsi Lampung mengumumkan terdapat penambahan satu orang terkonfirmasi positif Virus Corona (Covid-19) di Provinsi Lampung yang meninggal dunia, Selasa (22/9/2020). Pasien yang meninggal dunia tersebut berasal dari Kota Bandar Lampung.

Dengan demikian kasus kematian karena Covid-19 di Provinsi Lampung mencapai 30. "Ada pun pasien yang meninggal dunia ini, tercatat sebagai pasien nomor 761 laki-laki usia 71 tahun. Pasien ini merupakan kasus baru terkonfirmasi positif Covid-19 hari ini," kata Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Lampung Reihana.

Ada pun kronologisnya, pada 9 September 2020 pasien ini pernah kontak dengan anaknya yang baru datang dari Jakarta. Kemudian pada 16 September 2020, pasien ini mengeluhkan sakit berupa batuk dan sesak nafas.

"Pasien ini ada penyakit khomorbid lainnya berupa jantung dan gagal ginjal kronis. Selanjutnya pada 19 September 2020, pasien dibawa ke Rumah Sakit Swasta Bandar Lampung. Lalu dilakukan rapid tes dengan hasil reaktif Covid-19," ujar Reihana

Pada 20 September 2020, pasien mengalami perburukan dan langsung dilakukan pengambilan swab. Pada pukul 03.30 WIB, dokter mengumumkan pasien telah meninggal dunia. Hasil swab pertama menunjukkan positif Covid-19. Pemulasaran jenazah juga dilakukan seusai protokol Covid-19. (PRO3)

Berikan Komentar

Kopi Pahit

Artikel Lainnya
Lampung Dipimpin Mirza-Jihan: Selamat Bertugas, "Mulai dari...

Dukungan dan legacy yang besar, juga mengandung makna tanggung...

23443


Copyright ©2024 lampungproco. All rights reserved