BANDA ACEH (Lampungpro.com): Sejak dibuka pendaftaran per September lalu hingga 1 Oktober, pendaftaran Pemilihan Duta Wisata Aceh (PDWA) 2017 berlangsung lancar dan tepat waktu. Hal itu dikatakan Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Aceh melalui Kepala Bidang Pemasaran Rahmadhani dalam pertemuan terbatas panitia pelaksana di kantor Disbudpar Aceh, Selasa (3/9/2017).
Menurut Rahmadhani, adanya fasilitas yang mudah dan cepat dalam proses pendaftaran lewat online ini telah memangkas waktu dan juga efisiensi peserta dalam melakukan proses pendaftaran. Tak ayal beberapa kendala juga ditemukan, tapi lebih kepada teknis yang ada beberapa kota/kabupaten baru melakukan pemilihan tingkat daerah.
Sejak ditutup per 1 Oktober, panitia pelaksana PDWA 2017 langsung melakukan verifikasi berkas dan bahan administrasi. Beberapa temuan yang didapatkan dalam proses pendaftaran nantinya akan dilaporkan kepada masing-masing peserta untuk melakukan proses perbaikan baik berupa berkas atau dokumen yang tidak bisa dibuka.
Sementara itu, keaktifkan peserta di media digital baik itu akun-akun media sosial jelang kegiatan PDWA sudah mulai terasa, beberapa dari mereka juga sudah melakukan promosi calon duta wisata dari masing-masing daerah kepada publik untuk mendapatkan dukungan.
Seperti diketahui, PDWA tahun ini akan menitikberatkan calon peserta pada pedalaman kegiatan promosi, baik lewat online hingga offline serta bagaimana cara mengemas promosi yang baik di era digital yang semakin mudah diakses oleh masyarakat dan juga wisatawan. (**/PRO2)
Berikan Komentar
Sebagai salah satu warga Bandar Lampung yang jadi korban...
4128
Universitas Lampung
Universitas Malahayati
Politeknik Negeri Lampung
IIB Darmajaya
Universitas Teknokrat Indonesia
Umitra Lampung
RSUDAM Provinsi Lampung
TDM Honda Lampung
Bank Lampung
DPRD Provinsi Lampung
DPRD Kota Bandar Lampung
DPRD Kota Metro
Pemrov Lampung
Pemkot Bandar Lampung
Pemkab Lampung Selatan
Pemkab Pesisir Barat
Pemkab Pesawaran
Pemkab Lampung Tengah
Pemkot Kota Metro
Pemkab Mesuji
Pemkab Tulangbawang Barat
Suaradotcom
Klikpositif
Siberindo
Goindonesia