BANDAR LAMPUNG (Lampungpro.com): PT Tunas Dwipa Matra selaku Main Dealer sepeda motor Honda di Lampung kembali menggelar safety riding yang diberikan kepada pelajar sekolah menengah atas (SMA). Kali ini, safety riding berlangsung di sekolah SMA Negeri 15 Bandar Lampung, Jumat (12/1/2018). Misinya untuk memberikan pengetahuan keselamatan berkendaraan di jalan raya,
Mengusung tema #Cari_aMan Saat Naik Motor, diharapkan kegiatan ini dapat mengedukasi generasi muda, khususnya pelajar untuk belajar tentang keselamatan berkendara yang dimulai dari dalam dirinya sendiri dan di kemudian hari dapat ditularkan kepada orang lain.
Instruktur Safety Riding Honda TDM Tri Munardi menjelaskan, dalam kegiatan ini pihaknya bekerjasama dengan Dinas Pendidikan serta jajaran pemerintah lainnya untuk mencanangkan pentingnya keselamatan berkendara agar terciptanya lalau lintas yang tertib.
Kegiatan Safety Riding ini adalah bentuk tanggung jawab sosial Honda PT Tunas Dwipa Matra kepada konsumen, khususnya generasi muda. Hasilnya supaya nanti mereka lebih paham berkendara, mentaati lalu lintas dan kami ikut berkontribusi dalam mengurangi angka kecelakaan lalu lintas, kata dia.
Menurut dia, generasi muda dianggap sebagai tulang punggung kemajuan bangsa Indonesia di masa depan. Dengan Generasi muda yang peduli terhadap keselamatan berlalu lintas, diharapkan masyarakat Indonesia ke depannya akan patuh dan peduli pada peraturan dan keselamatan berlalu lintas.
Pada kegiatan ini tim safety riding memberikan materi tentang pentingnya penggunaan perlengkapan berkendara seperti helm, jaket, sarung tangan, celana panjang, dan sepatu. Selain itu, tim safety riding juga memberikan penjelasan faktor-faktor penyebab kecelakaan serta teknik dasar berkendara. Seperti pengoperasian kendaraan yang meliputi braking skill, balancing skill, slalom skill dan yang terpenting yaitu postur berkendara dan cara pemeriksaan kendaraan.
"Kegiatan serupa sudah beberapa kali dilakukan, termasuk juga dalam waktu dekat kepada anak-anak TK, SD dan SMP. Kami siap menularkan virus-virus Safety Riding ke seluruh pelosok Lampung, kata Tri.
Selain edukasi mengenai lalu lintas dan keselamatan berkendara, pada rangkaian kegiatan kali ini SMA Negeri 15 Bandar Lampung mempersembahkan beberapa penampilan ekstra kurikuler yang sangat memukau peserta. Di antaranya Paskibra Pramuka, dancer dan seni bela diri serta hiburan menarik yang bisa dinikmati oleh para peserta. Tak lupa juga di akhir acara tim safety riding Honda memberikan cindera mata kepada Sekolah sebagai tanda kenang-kenangan. (**/PRO2)
Berikan Komentar
Dukungan dan legacy yang besar, juga mengandung makna tanggung...
23235
Bandar Lampung
5076
199
18-Apr-2025
260
18-Apr-2025
1451
18-Apr-2025
Universitas Lampung
Universitas Malahayati
Politeknik Negeri Lampung
IIB Darmajaya
Universitas Teknokrat Indonesia
Umitra Lampung
RSUDAM Provinsi Lampung
TDM Honda Lampung
Bank Lampung
DPRD Provinsi Lampung
DPRD Kota Bandar Lampung
DPRD Kota Metro
Pemrov Lampung
Pemkot Bandar Lampung
Pemkab Lampung Selatan
Pemkab Pesisir Barat
Pemkab Pesawaran
Pemkab Lampung Tengah
Pemkot Kota Metro
Pemkab Mesuji
Pemkab Tulangbawang Barat
Suaradotcom
Klikpositif
Siberindo
Goindonesia