Geser ke atas
News Ekbis Sosok Halal Pelesir Olahraga Nasional Daerah Otomotif

Kanal

Pemkot Bandar Lampung Anggarkan 18 Miliar untuk Jalan Kota
Lampungpro.co, 08-Feb-2021

Sandy 433

Share

Kadis PU Kota Bandar Lampung Iwan Gunawan | Lampungpro.co/Ist

BANDAR LAMPUNG (Lampungpro.co): Pemerintah Kota (Pemkot) Bandar Lampung menganggarkan tambal sulam di seluruh jalan Kota sebanyak 18 miliar dan akan segera di mulai pada bulan Maret 2021. Hal ini disampaikan oleh Kepala Dinas Pekerjaan Umum Kota Banda Lampung, Iwan Gunawan saat di temui di gedung Pemerintahan Kota Bandar Lampung setempat, Senin (8/2/2021).


Untuk jalan kota, kita ada sekitar delapan titik, jalan kota yang akan kita bangun sekarang sedang dalam proses perencanaan pengadaan, ujarnya.

Selain itu, Kadis PU Iwan Gunawan menjelaskan, mengenai anggaran yang digunakan untuk memperbaiki jalan rusak di wilayah Kota Bandar Lampung sebanyak 18 miliar. Sekitar 18 miliar, untuk delapan titik perbaikan, ada banyak wilayahnya, jalan-jalan perkotaan, jalan-jalan pusat, seperti misalnya jalan Emir M. Nur, jalan Pangeran Diponegoro, hingga jalan Senopati Raya, jelas Iwan.

Pada kesempatan yang sama, Iwan Gunawan juga menyinggung proyek pembangunan Flyover Sultan Agung yang akan segera selesai. Flyover sudah tidak ada masalah ya, karena kita sudah berkoordinasi dengan Pemerintah Provinsi dan sudah di cek ke lapangan tidak ada yang menyalahi aturan, semua yang di evaluasi di lapangan sudah sesuai dengan aturan yang ada, secepatnya akan diselesaikan, tandasnya. (Rls)

Berikan Komentar

Kopi Pahit

Artikel Lainnya
Tugu Biawak Wonosobo dan Mannaken Pis Belgia,...

Pariwisata memang butuh ikon, tapi tak harus menimbulkan keriuhan...

3098


Copyright ©2024 lampungproco. All rights reserved