BANDAR LAMPUNG (Lampungpro.co) : Politeknik Negeri Lampung (Polinela) kembali menegaskan perannya sebagai pusat pengembangan pendidikan vokasi melalui penyelenggaraan Fisheries and Marine Student Competition (FIMASCO) 2026. Kegiatan yang digelar oleh Jurusan Perikanan dan Kelautan ini berlangsung selama dua hari, Kamis–Jumat (22–23/1/2026), di Gedung Serba Guna (GSG) Polinela dan diikuti ratusan pelajar SMA/SMK/MA dari berbagai daerah di Indonesia.
Mengusung tema “Wave of Change: Youth for Future Fisheries”, FIMASCO 2026 tidak hanya menjadi ajang kompetisi, tetapi juga ruang silaturahmi akademik dan pengenalan dunia pendidikan vokasi perikanan dan kelautan kepada generasi muda. Sejak hari pertama, suasana kompetisi berlangsung semarak dengan antusiasme tinggi dari para peserta yang datang untuk berkompetisi, belajar, dan bertukar pengalaman.
Kegiatan secara resmi dibuka oleh Direktur Politeknik Negeri Lampung, Dr. Dwi Puji Hartono, S.Pi., M.Si., setelah sebelumnya diawali sambutan Ketua Jurusan Perikanan dan Kelautan Polinela, Pindo Witoko, S.Pi., M.P. Dalam sambutannya, Pindo menegaskan bahwa FIMASCO merupakan agenda strategis jurusan yang dirancang untuk menumbuhkan minat, kreativitas, serta kompetensi pelajar terhadap sektor perikanan dan kelautan.
“FIMASCO bukan sekadar lomba, tetapi sarana pembelajaran dan pembuktian kemampuan. Kami ingin generasi muda mengenal lebih dekat bidang perikanan dan kelautan yang memiliki peran vital dalam ketahanan pangan dan ekonomi maritim nasional,” ujarnya.
Berikan Komentar
tugas negara bukan sekadar bangga disebut paling bahagia, tapi...
1015
Kominfo Lampung
598
Lampung Timur
514
Bandar Lampung
577
280
25-Jan-2026
293
25-Jan-2026
279
25-Jan-2026
Universitas Lampung
Universitas Malahayati
Politeknik Negeri Lampung
IIB Darmajaya
Universitas Teknokrat Indonesia
Umitra Lampung
RSUDAM Provinsi Lampung
TDM Honda Lampung
Bank Lampung
DPRD Provinsi Lampung
DPRD Kota Bandar Lampung
DPRD Kota Metro
Pemrov Lampung
Pemkot Bandar Lampung
Pemkab Lampung Selatan
Pemkab Pesisir Barat
Pemkab Pesawaran
Pemkab Lampung Tengah
Pemkot Kota Metro
Pemkab Mesuji
Pemkab Tulangbawang Barat
Suaradotcom
Klikpositif
Siberindo
Goindonesia