BANDAR LAMPUNG (Lampungpro.co): Program Orientasi Mahasiswa Baru (Promitra) di Universitas Mitra Indonesia 2020 dilaksanakan dalam jaringan atau daring. Rektor Umitra Indonesia, Dr. Ir. Hj. Armalia Reny Madrie AS., MM membuka secara resmi Promitra, Kamis (24/9/2020).
Pada Sesi I Kuliah Umum, Ketua yayasan Mitra Lampung, Dr. H. Andi Surya menyampaikan materi tentang Wawasan Kemitraan. Dalam penyampaiannnya, Ketua Yayasan Mitra Lampung menekankan bahwa dalam kehidupan berbangsa dan bernegara, setiap manusia harus bisa hidup bermitra dengan lingkungan sekitarnya
"Kita sebagai umat manusia tidak dapat hidup maupun meraih sukses tanpa adanya mitra, mitra disini adalah mitra dengan orang lain maupun mitra dengan lingkungan sekitar, baik tingkat regional, nasional maupun Internasional dan itulah dasar dari arti Universitas Mitra Indonesia dimana harapannya dapat meraih kesuksesan dengan bermitra dengan stakeholder, pemerintah daerah maupun pemerintah pusat," kata Andi Surya.
Kuliah umum yang dibagi menjadi tiga sesi, sesi I disampaikan Ketua Yayasan Mitra Lampung, Dr, H. Andi Surya dengan materi wawasan kemitraan. Sesi II dari Kementerian Riset dan Teknologi/Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN), Dr. Syahrul Aminullah.,SKM.,M.Si dengan materi Perguruan Tinggi di Era Revolusi Industri 4.0 dan sesi III oleh Wadan Brigif IV Marinir , Letkol Abidin. M. TR. Hanla dengan materi Bela Negara Bagi Mahasiswa. (PRO1)
Berikan Komentar
Saya yakin kekalahan Arinal bersama 10 bupati/walikota di Lampung...
1746
Lampung Selatan
21780
Humaniora
2892
Universitas Lampung
Universitas Malahayati
Politeknik Negeri Lampung
IIB Darmajaya
Universitas Teknokrat Indonesia
Umitra Lampung
RSUDAM Provinsi Lampung
TDM Honda Lampung
Bank Lampung
DPRD Provinsi Lampung
DPRD Kota Bandar Lampung
DPRD Kota Metro
Pemrov Lampung
Pemkot Bandar Lampung
Pemkab Lampung Selatan
Pemkab Pesisir Barat
Pemkab Pesawaran
Pemkab Lampung Tengah
Pemkot Kota Metro
Pemkab Mesuji
Pemkab Tulangbawang Barat
Suaradotcom
Klikpositif
Siberindo
Goindonesia