Geser ke atas
News Ekbis Sosok Halal Pelesir Olahraga Nasional Daerah Otomotif

Kanal

Status Internasional Bandara Radin Inten II Lampung Tinggal Teken Menhub
Lampungpro.co, 06-Dec-2018

Amiruddin Sormin 2196

Share

BANDAR LAMPUNG (Lampungpro.com):�Peningkatan status Bandara Radin Inten II Lampung dari domestik menjadi internasional tinggal menunggu tanda tangan Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Samadi. Para pejabat terkait di Kementerian Perhubungan telah mengesahkan usulan peningkatan.

"Semua sudah paraf, tinggal menunggu Pak Menteri tanda tangan. Ini sudah 90%. Artinya, dari sisi teknis tidak ada masalah lagi," kata Direktur Navagasi Penerbangan Ditjen Perhubungan Udara, Kementerian Perhubungan, Elfi Amir, saat menerima kunjungan kerja spesifik Komisi V DPR RI dalam persiapan angkutan Natal dan Tahun Baru, di Bandara Radin Inten II, Natar, Lampung Selatan, Rabu (5/12/2018).

Menurut Elfi Amir, peningkatan status internasional Bandara Radin Inten II menjadi prioritas Kementerian Perhubungan. Bahkan perkembangannya dipantau per hari, agar tenggat waktu yang diberikan Presiden RI Joko Widodo kurang dalam waktu sebulan, dapat tercapai. "Rapat intens terus kami lakukan dengan UPBU Bandara Radin Inten II," kata Elfi yang juga mantan Kepala Bandara Internasional Juwata, Kota Tarakan, Kalimantan Utara, itu.

Pertemuan intens itu, menurut Kepala Bandara Radin Inten II, Asep Kosasih Samapta, untuk konsolidasi dan pembaharuan data sebagai syarat administrasi dan teknis. "Secara teknis kami telah lama mempersiapkan sarana pendukung bandara internasional. Misalnya, ruang imigrasi dan koridor khusus di Terminal Keberangkatan dan Kedatangan penumpang internasional," kata Asep.

Peningkatan status internasional ini, menurut Kepala Dinas Perhubungan Provinsi Lampung Qodratul Ikhwan, makin memperbesar peluang Lampung menjadi embarkasi haji penuh. "Sembilan tahun Lampung menjadi embarkasi antara. Ini peluang besar bagi Lampung menjadi embarkasi haji. Minimal sebelum angkutan haji, bisa mengantar jemaah yang ingin umrah ke Tanah Suci," kata Qodratul Ikhwan. (PRO1)

Berikan Komentar

Kopi Pahit

Artikel Lainnya
Eva Dwiana Lanjut, Banjir Bandar Lampung Bakal...

Sebagai salah satu warga Bandar Lampung yang jadi korban...

4132


Copyright ©2024 lampungproco. All rights reserved