"Kami khawatir air semakin meluap dan masuk ke rumah. Semoga ada bantuan dari pemerintah untuk mengantisipasi banjir ini," kata salah seorang warga bernama Sutikno.
Kondisi siaga ini menunjukkan pentingnya kerja sama antara masyarakat dan aparat keamanan dalam menghadapi potensi bencana.
Diharapkan, instansi terkait segera menyiapkan bantuan untuk penanganan banjir jika air terus meningkat.
Bhabinkamtibmas Polsek Palas terus mengawasi situasi dan memastikan komunikasi dengan warga tetap terjalin baik. Persiapan evakuasi dan penanggulangan bencana menjadi langkah penting untuk menjaga keselamatan warga Desa Bandan Hurip bila diperlukan.
Sementara itu, Bhabin Kamtibmas Polsek Sragi, Aipda Budi N bersama aparat desa dan warga setempat, melakukan langkah-langkah tanggap darurat untuk mencegah banjir masuk ke permukiman.
Di lokasi tanggul rendah, air sudah mulai meluap. Untuk mengantisipasi banjir, warga bersama Bhabin Kamtibmas dan aparat desa bergotong-royong menahan air menggunakan karung yang diisi tanah.
"Msyarakat berinisiatif agar air tidak sampai ke permukiman, dengan menimbun tanggul memakai karung yang diisi dengan tanah, kami juga mengimbau warga untuk menyimpan barang-barang berharga ke tempat yang lebih aman dan menyiapkan diri jika harus segera mengungsi," ujar Aipda Budi N.
Meningkatnya debit air disebabkan oleh curah hujan tinggi di wilayah hulu. Kondisi ini mengkhawatirkan mengingat tanggul penangkis di area tersebut memiliki ketinggian yang relatif rendah.
Berikan Komentar
Pemkot Bandar Lampung tak perlu cari TPA baru sebagai...
534
Lampung Selatan
2708
Universitas Lampung
Universitas Malahayati
Politeknik Negeri Lampung
IIB Darmajaya
Universitas Teknokrat Indonesia
Umitra Lampung
RSUDAM Provinsi Lampung
TDM Honda Lampung
Bank Lampung
DPRD Provinsi Lampung
DPRD Kota Bandar Lampung
DPRD Kota Metro
Pemrov Lampung
Pemkot Bandar Lampung
Pemkab Lampung Selatan
Pemkab Pesisir Barat
Pemkab Pesawaran
Pemkab Lampung Tengah
Pemkot Kota Metro
Pemkab Mesuji
Pemkab Tulangbawang Barat
Suaradotcom
Klikpositif
Siberindo
Goindonesia