Geser ke atas
News Ekbis Sosok Halal Pelesir Olahraga Nasional Daerah Otomotif

Kanal

Wagub Chusnunia Chalim Ikuti Rakernas Pramuka dan Peringatan Hari Tunas Gerakan Pramuka Tahun 2021
Lampungpro.co, 10-Mar-2021

asandy 695

Share

Wakil Gubernur Chusnunia Chalim mengikuti Rapat Kerja Nasional | Lampungpro.co

BANDAR LAMPUNG (Lampungpro.co) : Wakil Gubernur Chusnunia Chalim mengikuti Rapat Kerja Nasional (Rakernas) Gerakan Pramuka Tahun 2021, yang digelar bertepatan dengan Peringatan Hari Tunas Gerakan Pramuka yang jatuh pada 9 Maret 2021. Acara ini diikuti Wagub Chusnunia secara virtual, bersama Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Republik Indonesia Zainudin Amali, yang juga Sekretaris Mabinas Gerakan Pramuka dan Ketua Kwarnas Komjen Pol (Purn) Drs. Budi Waseso, di Kantor Kwarda Gerakan Pramuka Lampung, Bandarlampung, Selasa (9/3/2021).


Rakernas ini disiarkan secara langsung melalui kanal Youtube Kwarnas, yang mengkombinasikan daring dan luring (tatap muka dengan menerapkan protokol kesehatan yang ketat). Acara ini mengusung slogan Berbakti Tanpa Henti, senada dengan tema besar peringatan Hari Pramuka ke-60 atau 60 Tahun Gerakan Pramuka pada tahun 2021 ini.

Dalam sambutannya, Menpora Zainudin Amali menjelaskan bahwa pada tahun 1960, ada sekitar 60 kepanduan yang terbentuk berdasarkan kecirian masing-masing, bahkan ada yang didasarkan latar belakang partai politik. Setelah perjalanan waktu, Presiden RI Soekarno mengumpulkan organisasi kepanduan sekitar 60, disitulah organisasi kepanduan mempunyai kesadaran untuk menyatukan diri dalam satu organisasi yang kita namai sebagai gerakan pramuka.

Mengawali sambutan ini perlu saya sampaikan, bahwa Pemerintah mengakui hanya ada satu organisasi kepanduan Indonesia yakni organisasi Pramuka. Jadi, perlu saya sampaikan supaya tidak ada keraguan sedikitpun dari tingkat nasional maupun tingkat daerah. Sejarah membuktikan kepada kita, hanya dengan bersatulah maka cita-cita dan gerakan-gerakan untuk perjuangan memajukan bangsa segera terwujud, jelasnya.

Zainudin menjelaskan bahwa kegiatan ini dilaksanakan dalam suasana pandemic Covid-19. Oleh karena itu, Pemerintah mengapresiasi dan menyampaikan terimkasih kepada penyelenggara peringatan hari tunas gerakan pramuka dan pembukaan rakernas dilakukan secara daring dan luring, ujarnya.

1 2 3 4

Berikan Komentar

Kopi Pahit

Artikel Lainnya
Lampung Dipimpin Mirza-Jihan: Selamat Bertugas, "Mulai dari...

Dukungan dan legacy yang besar, juga mengandung makna tanggung...

19741


Copyright ©2024 lampungproco. All rights reserved