Geser ke atas
News Ekbis Sosok Halal Pelesir Olahraga Nasional Daerah Otomotif

Kanal

Wali Kota Bandar Lampung Santuni Korban Amukan Sapi di Way Halim Saat Hari Raya Iduladha 2024
Lampungpro.co, 20-Jun-2024

Febri 117

Share

Wali Kota Bandar Lampung Saat Santuni Korban Amukan Sapi di Way Halim | Lampungpro.co/Dok Kominfo

BANDAR LAMPUNG (Lampungpro.co): Wali Kota Bandar Lampung, Eva Dwiana, menyantuni panitia kurban yang menjadi korban amukan sapi kurban yang terjadi di Masjid Nurul Yaqin, Way Halim, Bandar Lampung saat Hari Raya Iduladha 1445 Hijriah pada Senin (17/6/2024).

Santunan tersebut diberikan langsung kepada korban bernama Sutiono (45) warga Way Halim Permai, Bandar Lampung, saat Eva Dwiana menjenguk korban di Rumah Sakit Urip Sumoharjo Bandar Lampung, Rabu (19/6/2024).

Wali Kota Bandar Lampung, Eva Dwiana mengatakan, pihaknya memberikan bantuan santunan berupa uang senilai Rp20 juta kepada Sutiono.

"Kami memberikan santunan Rp20 Juta untuk korban Sutiono yang dihantam sapi kurban," kata Eva Dwiana saat diwawancarai awak media.

Menurut Eva Dwiana, hingga kini kondisi korban sudah semakin membaik dan tingkat biusnya juga telah diturunkan, sehingga diharapkan korban bisa segera sadar.

"Kami harap Sutiono bisa segera sadar agar kembali beraktivitas seperti semula, lalu untuk keluarga, istri, dan anak diberikan ketabahan, karena ini musibah dan beliau menjalankan ibadah tugasnya sebagai panitia kurban," ujar Eva Dwiana.

Sebelumnya, seorang panitia kurban di Masjid Nurul Yaqin, Way Halim, Bandar Lampung bernama Sutiono (15), tak sadarkan diri hingga harus dibawa ke Rumah Sakit Urip Sumoharjo akibat tertendang sapi kurban pada Senin (17/6/2024).

Korban tidak sadarkan setelah terpental ke aspal, karena sapi kurban yang dibawanya ngamuk saat hendak dipotong di area Masjid Nurul Yaqin, Way Halim, Bandar Lampung. (***)

Editor : Febri Arianto

Berikan Komentar

Kopi Pahit

Artikel Lainnya
Sepak Bola, Cara Hebat Pemimpin Menghibur Rakyat

Boleh saja menghujat kita dijajah Belanda selama 350 tahun....

231


Copyright ©2024 lampungproco. All rights reserved