PALEMBANG (Lampungpro.co): Pasca libur akhir tahun, Badan Pusat Statistik (BPS) Sumatera Selatan, menyebut setelah beroperasinya Tol Trans Sumatera ruas Palembang-Lampung, membuat penumpang akutan udara di Bandara Sultan Mahmud Badaruddin II, mengalami penurunan.
Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Sumatera Selatan (Sumsel), Endang Tri Wahyuningsih, mengatakan hingga Desember 2019, total jumlah penumpang pesawat udara sebanyak 172.663 orang atau menurun sekitar 10 persen dibanding periode serupa tahun sebelumnya. "Tahun 2018 total pengguna angkutan udara di Bandara SMB II Palembang mencapai 189.506 penumpang. Artinya pada tahun 2019 terjadi penurunan sekitar 10 persen," kata dia.
Endang menjelaskan, salah satu faktor yang mempengaruhi penurunan pengguna angkutan udara itu karena mulai beralihnya penumpang menggunakan moda transportasi lain baik transportasi laut maupun darat. "Penumpang domestik sudah banyak beralih berkendara di jalan tol yang sudah beroperasi atau kereta api untuk berpergian," jelas dia.
Sementara itu, Executive General Manager PT Angkasa Pura (AP) II Bandara SMB II Palembangg, Fahrozi, mengatakan selama 2019 penerbangan dengan tujuan terbanyak yakni Jakarta, namun juga didorong tingginya minat penerbangan antar Pulau Sumatera seperti Medan, Pangkal Pinang, Padang termasuk ke Lampung.
"Kalau penerbangan Lampung ada penurunan sedikit tapi tidak signifikan. Secara keseluruhan kami masih melayani penerbangan tujuan lain antaranya Batam, Bandung dan Yogyakarta," terang dia.(**/PRO2)
Berikan Komentar
Saya yakin kekalahan Arinal bersama 10 bupati/walikota di Lampung...
1735
Lampung Selatan
14757
Universitas Lampung
Universitas Malahayati
Politeknik Negeri Lampung
IIB Darmajaya
Universitas Teknokrat Indonesia
Umitra Lampung
RSUDAM Provinsi Lampung
TDM Honda Lampung
Bank Lampung
DPRD Provinsi Lampung
DPRD Kota Bandar Lampung
DPRD Kota Metro
Pemrov Lampung
Pemkot Bandar Lampung
Pemkab Lampung Selatan
Pemkab Pesisir Barat
Pemkab Pesawaran
Pemkab Lampung Tengah
Pemkot Kota Metro
Pemkab Mesuji
Pemkab Tulangbawang Barat
Suaradotcom
Klikpositif
Siberindo
Goindonesia