BANDAR LAMPUNG (Lampungpro.co): Pemerintah Kota (Pemkot) Bandar Lampung bakal menggelar Festival Budaya Nyambai Bayu 2025, sebagai upaya untuk melestarikan tradisi masyarakat Lampung pada Mei 2025 mendatang.
Kepala Dinas Pariwisata Bandar Lampung, Adiansyah mengatakan, rencananya kegiatan tersebut akan digelar di Sumur Putri, Bandar Lampung, pada awal Mei 2025 mendatang.
"Festival ini sendiri, merupakan bagian dari upaya dalam melestarikan kearifan lokal serta memperkenalkan tradisi Lampung kepada generasi muda," kata Adiansyah dalam keterangannya, Senin (17/2/2025).
Pemkot Bandar Lampung berharap, even tersebut nantinya tidak hanya menjadi sarana hiburan, tetapi juga menjadi sarana edukasi budaya bagi masyarakat khususnya generasi muda, agar tetap menjaga dan melestarikan warisan leluhur.
"Awalnya festival ini dijadwalkan bersamaan tradisi Belangiran atau ritual pembersihan menyambut Ramadan. Namun karena adanya jadwal pelantikan dan pendidikan pimpinan daerah, jadi pelaksanaannya," ujar Adiansyah.
Oleh karenanya, panitia memutuskan untuk menggantinya dengan tradisi Nyambai Bayu atau dikenal dengan Lempar selendang, yang merupakan tradisi budaya khas masyarakat Lampung, khususnya dalam acara muda-mudi setelah perayaan besar.
Dalam tradisi tersebut, para pemuda dan pemudi akan saling memberikan selendang laki-laki kepada perempuan dan sebaliknya. Ketika musik berhenti, peserta yang sedang memegang selendang akan mendapatkan hukuman tertentu sebagai bagian dari permainan.
Selain menjadi ajang hiburan dan kebersamaan, Festival Budaya Nyambai Bayu juga berfungsi sebagai wadah pertemuan sosial bagi generasi muda, bahkan sering kali menjadi kesempatan bagi mereka untuk menemukan pasangan hidup.
Festival tersebut, nantinya juga akan melibatkan muda-mudi dari berbagai daerah di Lampung, yang diharapkan dapat menjadi daya tarik wisata budaya bagi masyarakat luas. (***)
Editor : Febri Arianto
Berikan Komentar
Dukungan dan legacy yang besar, juga mengandung makna tanggung...
5109
Humaniora
19184
Bandar Lampung
10367
Pesisir Barat
8677
156
12-Mar-2025
186
12-Mar-2025
176
12-Mar-2025
Universitas Lampung
Universitas Malahayati
Politeknik Negeri Lampung
IIB Darmajaya
Universitas Teknokrat Indonesia
Umitra Lampung
RSUDAM Provinsi Lampung
TDM Honda Lampung
Bank Lampung
DPRD Provinsi Lampung
DPRD Kota Bandar Lampung
DPRD Kota Metro
Pemrov Lampung
Pemkot Bandar Lampung
Pemkab Lampung Selatan
Pemkab Pesisir Barat
Pemkab Pesawaran
Pemkab Lampung Tengah
Pemkot Kota Metro
Pemkab Mesuji
Pemkab Tulangbawang Barat
Suaradotcom
Klikpositif
Siberindo
Goindonesia